Kabanjahe, Karosatuklik.com – Sebanyak 16 orang CPNS 2021 Rutan Kelas IIB Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara mengikuti Pembekalan Orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) secara virtual di Aula Lantai 2 Rutan Kabanjahe, Jalan Bhayangkara Kabanjahe Kabupaten Karo, Senin (4/4/2022)
Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Rutan Kabanjahe, Sangapta Surbakti didampingi pejabat struktural secara virtual.
Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Komjen Pol Andap Budhi Revianto membuka secara resmi Pembekalan Orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) TA 2021.
Sekretaris Jenderal Kemenkumham saat membuka orientasi menyampaikan sejumlah arahan penting. Diantaranya, mengingatkan para CPNS untuk mematuhi aturan yang berlaku diterapkan yakni tata nilai PASTI (profesional, akuntabel, sinergi, transparan dan inovetif) dan juga core value Aparatur Sipil Negara (ASN) yaitu BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif)”.
“Dari 627.113 pendaftar, hanya 4.558 orang yang diterima. Ini kurang lebih hanya 0,73 persen saja, di mana proses seleksi dilaksanakan secara jujur dan transparan,” ujar Andap.
Untuk itu, Komjen Pol Andap berpesan agar CPNS sejak awal dapat menyatukan hati dan pikiran serta teguhkan komitmen untuk memberikan pengabdian terbaik bagi Kemenkumham.
“Mari beri contoh yang baik, mulai dari disiplin mengikuti apel pagi. Para pimti dan pemangku jabatan diharapkan menjadi role model jajarannya,” pesan Andap.
Tunas Pengayoman
Kita butuh orang-orang muda yang memiliki integritas dan profesionalitas yang baik. “Saya berharap rekan-rekan menjadi seorang pemimpin, lead by the example. Harus disiplin, bekerja sesuai aturan. Tunjukkan profesionalitas dan integritas dan menjadi Insan Pengayoman yang lebih baik,” tuturnya.
Terakhir dia tak lupa mengucapkan selamat kepada CPNS yang telah bergabung di Kemenkumham RI.
Senada disampaikan Kepala Rutan Kabanjahe, Sangapta Surbakti, menyampaikan kepada seluruh tunas pengayoman untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Jaga marwah, jaga kehormatan dengan bekerja sebaik-baiknya. Ingat, bagaimana susahnya Anda terpilih, Anda adalah yang terbaik dari putra-putri bangsa. Tunjukkan jati diri Anda dengan baik di Rutan Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumut,” pungkasnya menambahkan. (R1)