30 Detik Gempa M 7,2 Guncang Nias, Terasa di Kabanjahe

Karo1495 Dilihat

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Gempa bermagnitudo (M) 7,2 mengguncang Nias Barat, Sumatera Utara. Gempa di Nias Barat terasa di sejumlah wilayah dalam skala MMI atau (Modified Mercalli Intensity).

“Wilayah dirasakan skala MMI III-IV Gunung Sitoli, III-IV Kabupaten Nias, III-IV Nias Barat, III-IV Nias selatan, III Banda Aceh, II Aceh Tengah, II Aek Godang,” tulis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam situs resmi mereka, Jumat (14/5/2021).

Terkait gempa di Nias Barat, Sumut, ini, skala III MMI berarti getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. “Ada sekitar 30 detik,” ucapnya.

Kepala Sub Bidang Direktorat (Kasubdit) Tanggap Darurat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Kabupaten Nias Barat, Hiramo, melaporkan guncangan gempa membuat masyarakat panik dan keluar rumah.

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Nias Barat saat ini sedang melakukan kaji cepat dan berkoordinasi dengan instansi dan pihak terkait. Belum ada laporan mengenai korban jiwa maupun kerugian materil.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sebelumnya melaporkan gempa bumi magnitudo (M) 7,2 mengguncang Nias Barat, Sumatera Utara.

“Lokasi gempa 141 km Barat Daya Nias Barat, Sumut,” tulis BMKG.

Gempa tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami. Selain itu, gempa juga dirasakan hingga Aceh. “Gempa ini tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG di Twitter, Jumat (14/5/2021).

Pantauan di Kota Kabanjahe Kabupaten Karo getaran gempa juga sangat terasa. Kepala BPBD Kabupaten Karo Juspri Nadeak belum terhubungi untuk konfirmasi. (R1/Dtc)