40 Caleg DPRD Karo Ini Diprediksi Bakal Berkantor di Jalan Veteran Kabanjahe, PDIP Dipastikan Kembali Sebagai Pemenang

Karo7939 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Penghitungan suara Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 oleh KPU Kabupaten Karo masih berjalan. Namun nama-nama calon legislatif (caleg) yang bakal menduduki kursi DPRD Kabupaten Karo periode 2024-2029 sudah mulai tersebar.

Partai PDIP akan kembali menguasai gedung DPRD Karo dengan merebut 10 kursi, disusul Gerindra dan NasDem berbagi sama kuat masing-masing meraih 5 kursi. Hal ini tentunya sangat menarik, mengingat di Pemilu 2024, capres dan cawapres jagoan PDIP keok di Kandang Banteng sendiri oleh capres Prabowo dan cawapres Gibran. Sementara bila dibandingkan dengan Pemilu 2019, yang saat itu mengusung Jokowi dan Maaruf Amin sebagai capres dan cawapres, PDIP hanya meraih 8 kursi.

Seperti diketahui, pada Pileg 2024 akan memperebutkan 40 kursi DPRD Kabupaten Karo. Pada Pemilu 2019, sebanyak 35 kursi. Jadi bertambah 5 kursi di Pileg 2024. Sudah dipastikan sebanyak 40 orang calon legislatif (caleg) DPRD Karo dari 5 daerah pemilihan (dapil) diperkirakan lolos dan bakal berkantor di Jalan Veteran Gedung DPRD Karo.

Berdasarkan rangkuman Redaksi Karosatuklik.com, Rabu (21/2/2024) dari berbagai sumber berikut ini 40 calon legislatif DPRD Karo yang diprediksi bakal lolos jadi anggota DPRD Karo, yakni:

– Dapil Karo 1, Kecamatan Kabanjahe 7 kursi:

  1. Suriyadi Purba (PDIP)
  2. Sadarta Bukit SE, MSi. (Gerindra)
  3. Ferianta Purba,S.E. (Golkar)
  4. Mansur Ginting ST, MSP. (Demokrat)
  5. Rehulina Br Tarigan (NasDem)
  6. Bali Ukur Ginting (PAN)
  7. Agra Reynold Gurning S.Ds. (Hanura)

– Dapil Karo 2, Kecamatan Barusjahe, Dolatrayat, Tigapanah, dan Merek 8 kursi:

  1. Mathius Hernandez Bukit, S.E. (PDIP)
  2. Eldy Corona Barus. (PDIP)
  3. Firman Firdaus Sitepu, SH. (Golkar)
  4. Davit Kristian Sitepu. (NasDem)
  5. Perdata Ginting, S.E. (Hanura)
  6. Abdi S. Depari, S.P. (PAN)
  7. Romanus Ginting. (Perindo)
  8. Rina Br Sebayang, SH. (Gerindra)
  9. Ramli Simanjorang (NasDem)

– Dapil Karo 3, Kecamatan Tigabinanga, Juhar, Mardinding, dan Laubaleng 8 kursi:

  1. Iriani Br Tarigan. (PDIP)
  2. Raja Edward Sebayang. (PDIP)
  3. Vera Rika Br Matondang, A.Md. (Golkar)
  4. M. Rapi Ginting, SE. (PAN)
  5. Dharma Elfrishon Situmorang. (Gelora)
  6. Endamia Carolina Kabanjahe, SE. Ak. (Demokrat)
  7. Riki Rikardo Nainggolan. (PKB)
  8. H. Yudi Yahya Ginting. (Gerindra)

– Dapil Karo 4, Kecamatan Munte, Kutabuluh, Tiganderket, Payung, dan Namanteran 8 kursi:

  1. Peri Edisonta Milala. (PDIP)
  2. Dra. Lusia Sukatenbdel, M.S.P. (PDIP)
  3. Holmes Bangun. (PDIP)
  4. Inolia Br Ginting, SE. (Gerindra)
  5. Hendri Mayanta Tarigan, S.E, M.M. (NasDem)
  6. Raja Urung Mahesa Tarigan, S.Kom. (Demokrat)
  7. Jujur Sinulingga, S.H. (PKB)
  8. Etrif Bepura Tarigan. (Gelora)

– Dapil Karo 5, Kecamatan Berastagi, Merdeka, dan Kecamatan Simpangempat 8 kursi:

  1. Pujiati Br Ginting. (PDIP)
  2. Heppi Karo-Karo (PDIP)
  3. Jun Adi Arief Bangun, S.T. Golkar
  4. Miltra Sembiring, S.Pd. (PKS)
  5. Korindo S Milala. (Gerindra)
  6. Leny Puri Chlefes. (Demokrat)
  7. Imanuel Sembiring, S.T. (NasDem)
  8. Monang Sitanggang. (Gelora)

Dengan hasil tersebut sudah dipastikan Partai PDIP akan kembali menguasai gedung DPRD Karo dengan merebut 10 kursi, disusul Gerindra dan NasDem berbagi sama kuat masing-masing meraih 5 kursi, hal yang sama juga terjadi dengan Golkar dan Demokrat berbagi sama kuat dengan masing-masing merebut 4 kursi. Kursi Ketua DPRD Karo bakal diisi kader partai berlogo moncong putih atau PDIP.

Selanjutnya, PAN 3 kursi, Gelora 3 kursi, PKB 2 kursi, Hanura 2 kursi, Perindo 1 kursi dan PKS 1 kursi. Dengan demikian 40 kursi DPRD Karo sudah habis terisi oleh partai-partai tersebut dalam Pemilu Legislatif DPRD Karo 2024.

Hasil Pileg DPRD Karo ini bukan hasil resmi dari KPU. Hasil resmi Pemilu 2024 akan diketahui lewat rekapitulasi yang dilakukan oleh KPU dari 15 Februari hingga 20 Maret 2024 yang saat ini terus berjalan secara berjenjang mulai dari KPPS, PPK Kecamatan hingga nantinya rekapapitulasi penghitungan surat suara tingkat kabupaten oleh KPU Kabupaten Karo.

Sementara berdasarkan real count KPU versi: 21 Feb 2024 13:00:00 Progress: 629 dari 1.217 TPS (51.68%). (Redaksi1)

Baca Juga:

  1. Hasil Real Count KPU Perolehan Suara 10 Besar Parpol untuk DPRD Karo
  2. Raih 72 Persen, Prabowo-Gibran Obrak Abrik “Kandang Banteng” Kabupaten Karo
  3. Real Count KPU 46,71%, Ini Caleg Berpotensi Masuk DPRD Sumut Dapil 11
  4. Real Count KPU 35,47%: Calon Anggota DPD Asal Sumut yang Diprediksi Lolos ke Senayan
  5. Real Count KPU 43,12% Dapil Sumut III DPR: Doli Kurnia, Mangihut Sinaga, JR Saragih dan Junimart Girsang Teratas
  6. Nama-nama Calon Anggota DPR RI yang Diperkirakan Lolos dari Dapil Sumut I, Simak Cara Menghitung Kursi DPR