Bobby Nasution Dukung Electronic Traffic Law Enforcement di Medan

Sumut1037 x Dibaca

Medan, Karosatuklik.com – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Poldasu) akan memasang sembilan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di Medan dalam rangka menerapkan tilang elektronik.

Masyarakat diingatkan meningkatkan disiplin berlalu lintas untuk mengurangi pelanggaran dan mencegah kecelakaan.

Hal itu dikatakan Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, SE, MM saat menerima audiensi Dirlantas Polda Sumut di ruang kerjanya, Balai Kota Medan, Senin 22 Maret 2021.

Polda Sumut melalui Ditlantas

tengah mempersiapkan sistem Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE) dan rencananya akan diterapkan di Kota Medan pada April mendatang.

E-TLE memungkinkan penindakan pelanggaran lalu lintas tanpa perlu campur tangan petugas kepolisian.

“Rencananya akan dipasang di Hotel Grand Aston City Hall Medan sebagai percontohan,” kata Walikota.

CCTV yang dipasang juga sudah terkoneksi dengan sistem yang memfoto otomatis identitas kendaraan yang melanggar lalu lintas.

Sejauh ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Medan terus meningkatkan sarana dan prasarana di jalan. Kamera pengintai hampir ada di setiap persimpangan jalan protokol ataupun jalur padat lalu lintas

Saya berharap dengan adanya pemasangan CCTV ini dapat mengurangi angka kriminalitas yang sangat tinggi di Kota Medan, ujar Bobby.

“Polda Sumut dan stakeholder terkait terus memutakhirkan data-data kendaraan serta memberikan edukasi serta imbauan kepada masyarakat tentang keselamatan berkendara. Sebab, kecelakaan lalu lintas selalu diawali adanya pelanggaran,” katanya.

Dia menambahkan kamera ETLE juga dapat menindak pelaku kejahatan. Kamera Etle dapat mengubah budaya masyarakat dalam tertib berlalu lintas. (R1)