Camat PGGS Lantik 25 Anggota BPD dari Lima Desa

Pakpak Bharat, Sumut1404 x Dibaca

Salak, Karosatuklik.com – Camat Pergetteng-Getteng Sengkut (PGGS) Perhatian Manik SE, MM melantik 25 anggota Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) dari lima desa, yakni, Desa Aornakan Satu (1) Arnakan Dua (2) Semervara, Kecupak (Satu) 1 dan Kecupak Dua (2) bertempat di Aula Kantor Camat PGGS, Jumat (19/07/2024).

“Hari ini kita ada dalam acara yang bermartabat, setelah ada perpanjangan masa jabatan Badan Permusyaratan (BPD) sesuai UU No 3 2024 diperpanjang maka pemerintah kecamatan PGGS melangsungkan pelantikan bagi 25 anggota BPD,” ucap Perhatian Manik dalam sambutannya.

“Bapak dan Ibu semua merupakan perpanjangan tangan dari masyarakat di tiap desa masing-masing,” ucap Perhatian Manik, saat menyampaikan sambutannya pada pelantikan BPD.

Ia juga memberikan ucapan terima kasih kepada BPD Periode 2017-2027 yang telah menjalankan pengabdiannya. Perhatian Manik mengajak agar seluruh masyarakat terus bahu membahu dalam membangun desa bersama BPD dan ke kepala Desa.

“Kami berdoa kiranya Tuhan selalu memberkati bapak ibu semua dan kiranya Tuhan terus melimpahkan berkat dalam karya dan baktinya di tengah masyarakat,” ucap Perhatian.

Masih menurut Perhatian Manik, pelantikan dan pengambilan sumpah/janji Perpanjangan masa jabatan terhadap 25 anggota BPD periode 2027 merupakan suatu janji di hadapan Tuhan. Sehingga, ia mengajak agar terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat dan jangan hilangkan kepercayaan masyarakat.

“Sumpah dan janji yang diucapkan tidak hanya disaksikan oleh kita, tetapi, disaksikan Tuhan yang Maha Esa. Berjanjilah untuk bergandengan tangan membangun desa kita masing-masing,” katanya.

Hadir dalam pelantikan pengambilan sumpah/janji perpanjangan masa jabatan BPD tersebut yakni Pemdes David Manik dan Sudi WP. Purba, 25 BPD yang di lantik dan pendamping BPD, perwakilan Inpektorat Kabupaten Pakpak Bharat, Rasniati Lingga, Danramil diwakili oleh Babinsa Julianto Manik dan Kepala Desa se-Kecamatan PGGS, serta tokoh masyarakat. (WES)