Jakarta, Karosatuklik.com – Untuk mendukung perhelatan W20 dalam menyambut G20, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Dairi Romy Mariani Eddy Berutu luncurkan buku berjudul My Dear Dairi kisah penenun ulos dan petani kopi Dairi, Kamis (2/6/2022) di Gedung Pakuwan Tower, Jakarta.
Peluncuran buku tersebut dilakukan pada kegiatan launching semesta Dairi memanggil yang di launching oleh Bupati Dairi Dr Eddy Keleng Ate Berutu.
Dalam sambutannya, Romy Mariani mengatakan selama 3 tahun mendampingi Bupati Dairi Dairi, memiliki tanggung jawab yang cukup berat baik itu sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Dairi, Ketua Dekranasda Dairi dan Bunda Paud Dairi.
Dengan amanah tersebut, Ia utarakan tentunya sangat bersinggungan erat dengan perempuan, seperti halnya dalam organisasi PKK, organisasi nasional yang pergerakannya tumbuh dari bawah.
“Seperti PKK misalnya yang digalakkan oleh pemerintah dengan 10 program yang sangat luar biasa. Selama 3 tahun saya begitu terinspirasi dengan perempuan yang ada di desa maupun dusun terkait isu kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan,” jelasnya.
Terkait dengan pembuatan buku dimaksud, Romy utarakan terinspirasi tentang perjuangan perempuan yang luar biasa dalam pembangunan ekonomi dimana dalam kultur di tanah batak, perempuan lebih banyak menjadi tulang punggung keluarga.
“Kami melihat perjuangan perempuan sebenarnya harus dihargai. Terlebih di masa pandemi covid di tahun sebelumnya, bagaimana peran perempuan di dalam memenuhi kebutuhan keluarga,” kata isteri dari Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu.
Lebih lanjut Ia katakan, Semesta Dairi Memanggil di launching untuk meningkatkan potensi wisata yang ada di Dairi, salah satunya dengan pemberdayaan perempuan melalui pengembangan ulos Silalahi menjadi echo fashion. Ulos yang tadinya hanya untuk adat, kami produksi menjadi fashion yang sudah di pamerkan di Belgia.
“Dairi menuju internasional, tenun ulos Silalahi sudah go international,” ujarnya disambut tepuk tangan meriah dari para peserta yang hadir. Selain mengangkat kisah tentang petenun ulos, Romy juga mengungkapkan dalam buku yang ditulisnya juga mengangkat kisah tentang perempuan petani kopi.
“Semoga dengan hadirnya buku ini, kami juga ingin memberikan dukungan kepada W20 yang nantinya akan berlangsung di Parapat. Semoga petenun dan petani kopi di Dairi akan semakin terangkat namanya. Selamat atas di launchingnya Semesta Dairi Memanggil, Dairi Goes International,” ucap Romy Mariani mengakhiri sambutannya.
Dalam peluncuran buku tersebut, Romy Mariani memberikannya secara simbolis diantaranya kepada Chairwomen W20 Uli Silalahi, Bupati Dairi Eddy Berutu serta Dirut BPODT Jimmy Panjaitan. (R1)