Jakarta, Karosatuklik.com – Asus Zenfone 10 akhirnya resmi diumumkan ke Indonesia. Peluncuran HP Asus terbaru ini akan digelar secara online pada 29 September 2023 mendatang.
ASUS Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin mengatakan kalau Asus Zenfone 10 adalah wujud komitmen perusahaan untuk memberikan teknologi terdepan pada masyarakat Indonesia.
“Dengan daya, gaya, dan inovasi yang dihadirkan oleh Zenfone 10, kami yakin dapat menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pengguna di Indonesia,” kata Jimmy Lin dalam konferensi pers di Jakarta pada Selasa (19/9/2023).
Adapun fitur unggulan di Asus Zenfone 10 ini mencakup desain compact mungil, prosesor Snapdragon 8 Gen 2, hingga kameranya.
Asus Zenfone 10 sebenarnya sudah meluncur di pasar global beberapa bulan lalu. Hanya saja belum diketahui pasti apakah spesifikasi versi luar negeri tetap sama dengan versi Indonesia atau tidak.
Berikut spesifikasi Asus Zenfone 10 yang dilansir dari GSM Arena:
Desain
Asus Zenfone 10 memiliki desain yang mirip seperti generasi sebelumnya, Zenfone 9. Sisi belakang membawa dua kamera besar yang disusun secara vertikal.
Ponsel ini masih membawa bodi mungil dengan ukuran dimensi 146.5 x 68.1 x 9.4 mm dan bobot 172 gram.
Layar
Asus Zenfone 10 mengusung layar Super AMOLED berukuran 5.92 inci, resolusi 1080 x 2400 piksel, refresh rate 144Hz, kecerahan 1.100 nits, kerapatan piksel 445 ppi, HDR 10+, dan dilapisi Corning Gorilla Glass Victus.
Kamera
Asus Zenfone 10 mempunyai kamera utama 50MP dengan optical image stabilization (OIS) dan kamera ultrawide 13MP. Sementara kamera depan beresolusi 32MP.
Mesin
Ponsel ini diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 dengan sistem operasi Android 13.
Memori
Asus Zenfone 10 versi global memiliki opsi penyimpanan 8/128GB, 8/256GB, dan 16/512GB. Perlu dicatat kalau varian ini belum tentu sama dengan yang akan hadir di Indonesia.
Baterai
Baterai Asus Zenfone 10 berkapasitas 5.000mAh dengan charger kabel berkecepatan 30W dan charger nirkabel (wireless charger) 15W.
Fitur lain
Fitur Asus Zenfone 10 mencakup dual SIM, 5G, IP68 untuk tahan air dan debu, dual speaker, NFC, USB-C, sensor sidik jari di samping, hingga jack audio 3.5mm.
Harga Asus Zenfone 10
8/128GB = 699 Dolar AS atau Rp 10,7 juta
8/256GB = 749 Dolar AS atau Rp 11,5 juta
16/512GB = 799 Dolar AS atau Rp 12,2 juta
Perlu dicatat kalau harga Asus Zenfone 10 ini berlaku di pasar Amerika Serikat. Adapun varian warna yang akan tersedia yakni Midnight Black, Starry Blue, Aurora Green, Eclipse Red, dan Comet White. (suara.com)