Johanis Singarimbun : Pemuda Katolik Harus Menebarkan Spirit Optimis Masa Pandemi Covid-19

Karo1577 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Pemuda Katolik Kabupaten Karo, Sumatera Utara, melakukan serangkain kegiataan Kaderisasi sekaligus masa penerimaan anggota bagi Kaum Muda Katolik, Rabu (27/1/2021) di Kabanjahe.

Rangkaian acara tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan, dimana sebelum acara dimulai semua peserta Mencuci tangan, Memakai masker dan Menjaga jarak.

Ketua Pemuda Katolik Kabupaten Karo, Johanis Singarimbun menyampaikan Pemuda Katolik sebagai organisasi pengkaderan terus melakukan program kerja kaderisasi secara rutin.

Positif dan Produktif

Melalui acara pengkaderan tersebut diharapkan kader-kader Pemuda Katolik memiliki pengalaman dan wawasan yang positif dan produktif sebagai modal awal agar kedepannya siap menjadi pemimpin baik di internal gereja katolik dan di eksternal (masyarakat dan pemerintahan), ujarnya.

Selain itu, imbuh Johanis Singarimbun, berharap melalui proses pengkaderan tersebut, kaum muda katolik dapat terlibat langsung secara positif di tengah-tengah masyarakat dimana ia tinggal.

Ia juga menerangkan bahwa di dalam organisasi Pemuda Katolik ada jenjang pengkaderan yang harus dilalui mulai dari masa penerimaan anggota baru, kursus kepemimpinan dasar dan kursus kepemimpinan lanjutan tingkan nasional, sebutnya.

Garda Terdepan

Di sela-sela acara, Johanis Singarimbun, juga mengharapkan agar kader Pemuda Katolik sebagai garda terdepan di dalam menerapkan dan terus mensosialisasikan protokol kesehatan di masa pandemic Covid-19 ke tengah-tengah masyarakat.

“Bukan hanya sebagai contoh dan teladan menjalankan prokes, tapi juga pemuda Katolik harus mampu menebarkan spirit optimis di dalam mejalankan kehidupan sehari-hari. Karena kita tahu, dampak pandemi, kehidupan masyarakat semakin susah, namun demikian kita harus optimis,” harapnya.

Acara pengkaderan tersebut di ikuti sebanyak 15 peserta, turut hadir dalam tersebut segenap pengurus Pemuda Katolik Kabupaten Karo, Jimmi Sinulingga, Frangki dan Seperianto Perangin-angin. (R1)