Kapolri Besuk Anggota Brimob yang Terluka dan Sakit Saat Bertugas

Nasional1514 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., didampingi Ketua Umum Bhayangkari Ny. Juliati Sigit Prabowo membesuk personel Korps Brimob Polri yang mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) dan RS Bhayangkara Tk I R. Said Sukanto, Jakarta, Minggu (14/11/2021)

Personel Baret Biru tersebut mendapatkan perawatan medis karena sakit dan terluka saat menjalankan tugas menjaga keamanan negara.

Kunjungan Kapolri tersebut merupakan bentuk perhatian pimpinan terhadap anggota Polri atas pengabdian dan loyalitasnya kepada bangsa dan negara.

Selain itu, kunjungan kali ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Korps Brimob Polri pada 14 November.

Kapolri pun menyempatkan untuk menghubungi keluarga seorang personel yang menjalani perawatan di RSUD Mimika, Papua.

Dalam kesempatannya, Kapolri memberikan dukungan kepada keluarga personel yang sedang menjalani perawatan medis secara intensif. (R1)