Pastikan Tidak Ada Pungli, Kapolres Sidak Samsat Kabanjahe

Karo1886 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Guna memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan lancar dan sesuai prosedur, Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Tanah Karo, AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, SH, SIK, MH melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) di Jalan Letjen Jamin Ginting Kabanjahe, Senin (07/11/2022) Pukul 09.30 WIB.

Kapolres Ronny Nicolas Sidabutar mengungkapkan, sidak di kantor Samsat ini sebagai tindak lanjut komitmen Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si untuk meniadakan pungutan liar (pungli) disemua sektor pelayanan.

“Saya sudah mendapatkan laporan dari Kasat Lantas bahwa pelayanan di Samsat Kabanjahe sudah berjalan dengan baik. Tapi sebagai pimpinan, saya harus memastikan sendiri,” ucap Kapolres.

Jadi saya melihat langsung pelayanan yang diberikan kepada masyarakat guna untuk menghindari praktik pungli, terang mantan Kapolres Humbahas ini.

“Kami ingin memastikan pelayanan Kepolisian khususnya UPT Samsat Kabupaten Karo berjalan baik dan optimal serta tidak adanya praktik pungli,” tegas AKBP Ronny.

Ia juga mengatakan kepada masyarakat yang akan mengurus administrasi kendaraan agar langsung mendatangi Samsat Kabanjahe untuk menghindari calo dan praktek pungutan liar.

Menurut Kapolres, ia selalu menekankan kepada anggotanya untuk melaksanakan tugas pelayanan dengan maksimal dan menghindari praktik-praktik pungli. Di kantor Samsat juga disediakan kotak pengaduan layanan masyarakat, sebut mantan Kapolres Humbahas ini.

“Apabila ada keluhan pelayanan ataupun ada anggota kami yang berbuat tidak sesuai prosedur silahkan melaporkannya bisa langsung ke Propam Polres Tanah Karo ataupun bisa memasukan surat aduan di kotak pengaduan yang tersedia,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, AKBP Ronny Nicolas Sidabutar menyempatkan berdialog dengan salah satu warga wajib pajak yang sedang mengurus administrasi kiendaraannya.

“Pelayanannya sudah baik, walaupun antriannya cukup banyak, tapi tetap bisa berjalan dengan tertib,” ujarnya.

Dari hasil sidak yang dilaksanakan, semua unit termasuk sarana dan prasarana Samsat Kabanjahe sudah lengkap tersedia, sehingga pelayanan prima kepada masyarakat yang ingin membayar pajak dapat terlaksana.

Dengan adanya kegiatan sidak ini, Kapolres berharap petugas dapat memberikan pelayanan yang optimal setiap saat dan terus berusaha meingkatkan pelayanan yang ada, baik dalam hal administrasinya maupun fasilitas yang di sediakan.

Polres Tanah Karo akan selalu memberikan pelayanan kepolisian terbaik kepada masyarakat dengan cepat, tepat dan humanis. Kegiatan seperti ini akan terus dilakukan, guna meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.

Seperti diketahui, Kantor UPT Samsat Kabanjahe yang lama sedang dilakukan tahap renovasi dan pembangunan. Sehingga untuk sementara Kantor Samsat beraktivitas di kantor yang baru di Komplek Jambur Milala Toko Emas Kabanjahe. (R1)

Baca juga: Kini Samsat Kabupaten Karo Bebas dari Suap dan Pungli: Tak Harus ke Samsat, Ini Cara Bayar Pajak Kendaraan via Aplikasi Signal