Pemkab Pakpak Bharat Ikuti Event Apkasi Otonomi Expo 2022

Pakpak Bharat, Sumut1846 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat mengikuti Event Apkasi Otonomi Expo 2022: Trade, Tourism & Investment yang ke-17 di Jakarta Convention Centre, 20-22 Juli 2022.

Event Apkasi Otonomi Expo 2022 dibuka secara resmi Presiden Joko Widodo.

Kegiatan ini merupakan langkah nyata Apkasi dalam rangka turut serta menyukseskan program Pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional yang terpuruk akibat Pandemi Covid-19 yang meluluhlantahkan perekonomian dunia, termasuk di Tanah Air.

Selain itu, event ini merupakan upaya Apkasi dalam mendorong daerah untuk memiliki daya saing yang kuat sehingga mampu memenangkan persaingan dan merebut pasar global.

Kegiatan expo ini memiliki peranan penting, dimana dalam kegiatan ini dipromosikan berbagai komoditi produk unggulan di masing-masing daerah meliputi sector perdagangan, pariwisata dan investasi.

Dalam kegiatan expo dimaksud Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Pakpak Bharat hadir dengan menampilkan beragam produk UMKM Kabupaten Pakpak Bharat.

Produk andalan Pakpak Bharat yang ditampilkan berupa, gambir dan olahannya seperti Teh Gambir dan Tinta Pemilu Gambir.

Selanjutnya, Kopi Bubuk, Kerajinan Tangan Akrilik, Oles Pakpak, hand sanitizer dan minyak yang berbahan baku serai, makanan ringan dan lain sebagainya.

Tidak itu saja, Pemkab Pakpak Bharat juga menampilkan budaya Kabupaten Pakpak Bharat dan Peta Potensi Investasi melalui Video Profil Investasi Kabupaten Pakpak Bharat.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Bapak Drs. Losmar Berutu, MM mewakili Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat mengharapkan melalui Event Apkasi Otonomi Expo 2022 produk UMKM Kabupaten Pakpak Bharat akan semakin dikenal secara luas dan melalui video profil investasi maka diharapkan investor mau berinvestasi di Kabupaten Pakpak Bharat guna meningkatkan perekonomian daerah yang pada akhirnya akan bermuara pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat daerah itu. (R1)

Baca juga:
Bupati Pakpak Bharat Hadiri Rakernas APKASI XIV di Bogor