Pilkades Serentak Aman dan Kondusif, Bupati dan Kapolres Pakpak Bharat Ucapkan Terima Kasih

Pakpak Bharat, Sumut843 x Dibaca

Salak, Karosatuklik.com – Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor menyampaian ucapan terimakasih yang setinggi tingginya kepada segenap pihak serta seluruh elemen masyarakat atas terselenggaranya Pemilihan Kepala Desa Serentak Gelombang III di Kabupaten Pakpak Bharat, berjalan aman dan kondusif serta tidak adanya gesekan-gesekan apapun yang berpotensi pada gangguan kamanan dan ketertiban.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada panitia yang ada di desa yang telah ikut mensukseskan pilkades di desanya masing-masing sehingga berjalan lancar dan aman.

“Kita bersyukur Pilkades serentak di Kabupaten Pakpak Bharat telah selesai dan berjalan dengan aman, lancar, damai, dan sukses. Ini semua berkat doa dan usaha dari semua pihak,” ucap Bupati.

Oleh karena itu, sambung Franc Bernhard Tumanggor, atas nama Pemerintah Pakpak Bharat, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada semua pihak, baik TNI, Polri, Dinas PMD, para Camat, dan seluruh panitia di desa yang ikut berpartisipasi terhadap proses pelaksanaan pilkades serentak sehingga berjalan dengan aman dan lancar, imbuh Bupati.

Pemilihan Kepala Desa Serentak Gelombang ke III di Kabupaten Pakpak Bharat diselenggarakan pada Selasa (07/12/2021) dan diikuti 30 dari 52 Desa yang ada di wilayah Kabupaten Pakpak Bharat.

Sebanyak 30 (tiga puluh) desa mengikuti pilkades serentak, antara lain di Kecamatan STTU Jehe diantaranya Desa Tanjung Mulia, Bandar Baru, Mbinalun, Perolihen, Simberruna. STTU Julu hanya Desa Silima Kuta. Kecamatan Kerajaan diantaranya Majanggut II, Sukaramai, Kuta Dame, Perduhapen dan Pardomuan.

Untuk Kecamatan Tinada yaitu Desa Prongil, Buluh Tellang, dan Tinada. Kecamatan Salak yaitu, Desa Boangmanalu, Kuta Tinggi dan Desa Penanggalan Binanga Boang. Kecamatan Pagindar yaitu Desa Pagindar, Napatalun Perlambuken, Lae Mbentar,dan Desa Sibagindar. Kecamatan PGGS yaitu Desa Kecupak I dan Kecupak II dan di Kecamatan Siempat Rube yaitu Desa Siempat Rube I,Siempat Rube II, Siempat Rube IV, Mungkur Kuta Jungak serta Desa Traju.

Sebelum pelaksanaan Pilkades, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor bersama unsur Forkopimda PakpakBharat gencar melakukan himbauan dan ajakan baik dari media, baliho maupun langsung meninjau persiapan beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di beberapa kecamatan agar pelaksanaan pesta demokrasi di Desa masing-masing tetap menjaga ketertiban dan keamanan.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Kapolres Pakpak Bharat AKBP Rocky H Marpaung SIK, kepada seluruh elemen masyarakat Pakpak Bharat.

“Pilkades ini dapat berjalan damai karena Kasih Karunia dan Perlindungan Tuhan YME, dukungan penuh dari polda Sumut, Bupati/Pemerintah Daerah, Forkopimda dan seluruh masyarakat Pakpak Bharat,” tutupnya. (R1)

Baca juga:

1. Bupati Pakpak Bharat Ikuti Apel Pergeseran Pasukan Pilkades Serentak 2021

2. Bupati Pakpak Bharat Minta Calon dan Pendukung Patuhi Deklarasi Damai Pilkades

3. Pilkades Gelombang III 2021, Bupati Pakpak Bharat: Setiap Tahapan Harus Sesuai Protokol Kesehatan

4. Rapat Koordinasi Pemantapan Pilkades Serentak 2021, Bupati Franc: Jaga Suasana Damai dan Kondusif

5. Rapat Forkopimda, Franc Bernhard Tumanggor: Virus Corona Masih Ada di Sekitar Kita, Jadikan Instruksi Bupati Sebagai Panglima!