Medan, Karosatuklik.com – Sebagai penghormatan kepada prajurit yang baru membentuk kehidupan berumah tangga sekaligus menjaga tradisi TNI AL, Prajurit Yonif 8 Marinir Petarung Harimau Putih kembali melaksanakan Upacara Hasta Pora di Gedung Serba Guna Puskopad Jl. Kapten Muslim No. 189A Simpang Griya Medan Helvetia, Sumatera Utara. Minggu (07/08/2022).
Upacara hasta pora merupakan salah satu tradisi dalam rangka melepas masa lajang setiap prajurit Bintara dan Tamtama TNI AL.
Uacara ini merupakan simbol solidaritas dan rasa persaudaraan bagi para prajurit serta penerimaan pasangan prajurit dalam keluarga besar TNI Angkatan Laut.
Pasangan yang melaksanakan pernikahan yaitu Pratu Mar Reza Gilang Ramadhan yang sehari – harinya menjabat sebagai Ur Lam Ton Ma Kima Banpur 1 Marinir dengan Tri Hutami Damayanti, S.Ak., ini terlihat sangat bahagia dan mengucapkan terimakasih kepada rekan seperjuangannya.
Pada acara pernikahan kali ini, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) yakni Letda Mar Heri Novantri Nasution yang didampingi oleh Ny. Kiki Heri Novantri Nasution.
Kegiatan ini merupakan implementasi perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara. (R1)