Putera Pangeran Cendana Punya Restauran Melayang, Buka Hari Ini

Nasional1444 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Anak Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur Hutomo, punya restoran melayang pertama di Indonesia yang berada di ketinggian 50 meter dari permukaan tanah. Restoran yang diberi nama Lounge in The Sky itu resmi dibuka publik mulai hari ini, Selasa (5/4/2022).

Sebelumnya, Darma sudah membagikan momen pembukaan restaurannya lewat Instagram. Dari unggahan terlihat bahwa acara pembukaan hotel dihadiri oleh Menteri Pariwisata Sandiaga Uno dan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

“Terima kasih kepada Pak Sandiaga Uno dan Pak Bambang Soesatyo atas dukungannya,” tulis Darma.

Berada di Mangkuluhur City, Setiabudi, Jakarta Selatan, Lounge in the Sky merupakan manifestasi dari konsep kolaborasi ekonomi kreatif yang memadukan unsur kuliner dengan pesona wisata.

Restoran ini memiliki kapasitas hingga 32 tamu. Untuk keamanannya, penggunaan telescopic boom crane asal Eropa sudah memenuhi persyaratan dari Jerman yang digunakan untuk mengangkat restoran ini ke udara.

Lounge in The Sky di dunia pertama kali beroperasi pada Mei 2006 di Brussels, Belgia. Sedangkan Indonesia menjadi negara ketiga di dunia dan kedua di Asia yang menghadirkan Lounge in The Sky setelah Belgia dan Malaysia

Dilansir dari laman resmi Lounge in The Sky, terdapat tiga tipe atau paket bagi Anda yang ingin merasakan makan di atas ketinggian Jakarta, yakni paket standard seharga Rp1,6 juta, paket business seharga Rp2,2 juta, dan paket first class seharga Rp3,7 juta. (R1/CNBCIndonesia)