Salak, Karosatuklik.com – Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat melalui Dinas Pendidikan menyelenggarakan Bimbingan Teknis dan Pelatihan bagi Kepala Sekolah dan Guru PAUD/TK se-Kabupaten Pakpak Bharat, Kamis (22/09/2022).
Acara yang diselenggarakan di Aula Bale Sada Arih ini dibuka oleh Wakil Bupati Pakpak Bharat Dr. H. Mutsyuhito Solin, M.Pd, serta turut dihadiri Ketua TP PKK Pakpak Bharat, Ny. Juniatry Franc Tumanggor, dan Ketua Pokja Bunda PAUD Pakpak Bharat, Prof. Sri Minda Murni, MS.
Saat membuka Bimbingan Teknis ini, Wakil Bupati memberikan beberapa pesan penting di antaranya agar kegiatan pelatihan ini memberikan dampak yang baik untuk mendidik anak PAUD/TK, membentuk karakter anak, dan mengarahkan anak sesuai bakat dan kemampuan maupun potensi anak.
“Diharapkan dalam pelatihan bagi para guru PAUD dan TK di Kabupaten Pakpak Bharat ini dapat memberikan wawasan baru bagi seluruh Pengurus Kelompok Kerja PAUD/TK dan para guru PAUD/TK demi tujuan mencerdaskan anak,” pesan Mutsyuhito Solin.
Mencetak Generasi Muda yang Berkualitas dan Berkarakter
Sementara itu, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pakpak Bharat, Ny. Juniatry Franc Tumanggor yang dalam kesempatan ini didaulat untuk memberi arahan menjelaskan bahwa PAUD memiliki peran strategis dalam upaya membangun Sumber Daya Manusia khususnya di Kabupaten Pakpak Bharat.
Menurutnya, PAUD memiliki peran yang sangat strategis dalam pengembangan Sumber Daya Manusia Indonesia khususnya di Kabupaten Pakpak Bharat.
Oleh sebab itu, masih kata Ny. Juniatry Franc Tumanggor, dalam rangka mendorong peningkatan mutu layanan PAUD yang berkualitas sudah tentu membutuhkan adanya Guru PAUD yang berkualitas, sehingga perlu adanya sarana bagi Guru PAUD untuk meningkatkan kompetensinya antara lain sarana bagi Guru Paud dalam meningkatkan kompetensinya melalui bimbingan teknis bercerita dan mendongeng, imbuhnya.
Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor, juga menyampaikan agar anak-anak Pakpak Bharat yang dipersiapkan sebagai generasi emas pada masa yang akan datang hendaknya dididik dengan karakter dan akhlak yang baik, berbudi pekerti serta berjiwa luhur, terangnya lagi.
“Saya ingin menyampaikan, penting untuk membentuk akhlak, daya pikir kritis dan kreatifitas anak di usia dini yang merupakan masa keemasan (golden age). Untuk itu, momentum pelatihan ini diharapkan mampu memberi energi positif dan menghasilkan kualitas Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang mampu mencetak generasi muda yang berkualitas dan memiliki karakter yang berakhlak mulia,” tuturnya.
Suri Tauladan dan Menginspirasi
Dia juga menekankan kepada seluruh Guru dan Tenaga Pendidik PAUD yang hadir agar meningkatkan peran strategis mereka dalam membangun karakter anak didiknya.
Berkaitan dengan hal tersebut, sambung Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor mengharap, kepada seluruh jajaran para tenaga pendidik PAUD agar selalu meningkatkan peran strategis, yang selalu siap membangun karakter bangsa, dan selalu meningkatkan perannya di dalam membina, dan sekaligus sebagai suri tauladan yang baik bagi peserta didiknya, dan mampu menjadi suri tauladan yang baik pula di tengah-tengah masyarakat, ujar dia.
Sehingga, lanjut Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor, ke depan diharapkan mau dan mampu memberikan inspirasi kepada berbagai pihak tentang pentingnya peran strategis sebagai pendidik dalam rangka membangun anak bangsa di negara ini, harapnya.
“Saya berharap kegiatan ini akan menjadikan sebuah momen yang positif untuk saling meningkatkan rasa persatuan dan persaudaraan di antara kita, dalam upaya mencerdaskan anak bangsa yang lebih berkualitas,” kata Ny.Juniatry Franc Tumanggor yang juga Ketua Dekranasda Pakpak Bharat ini.
Berfikir Kreatif dan Rolmodel
Pelatihan dan Bimbingan Teknis bagi Kepala Sekolah dan guru PAUD/TK sekabupaten Pakpak Bharat ini bertujuan untuk memberikan Perubahan dan sesuatu yang baru bukan lagi sekedar mengajar sebagai rutinitas namun harus memahami tentang tugas pokok dan fungsi masing-masing dalam mengawal PAUD/TK di wilayah kerja masing-masing
Selanjutnya out put yang diharapkan bisa memajukan dan memaksimalkan anak-anak untuk semangat belajar seperti sistem komunikasi terarah, paham dengan tantangan anak, perencanaan yang matang, harus dapat mengatasi resensi tensi, serta mampu menangani situasi, kinerja kita harus tinggi, meriterpesonal yang baik, mampu berfikir kreatif dan rolmodel. (R1)