Trabas Medan Ekstrem, Bupati Franc Bernhard Tumanggor Bersama Istri Nginap Dua Hari di Desa Terpencil Pakpak Bharat

Pakpak Bharat, Sumut1410 x Dibaca

Pagindar, Karosatuklik.com – Keinginan Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor untuk melihat secara langsung kondisi masyarakatnya baik ekonomi, kesehatan, pertanian dan lainnya, bukan hanya di sekitaran ibukota kabupaten saja.

Tanpa memperdulikan medan yang ekstrim serta nginap di rumah warga pada hari libur, dengan tulus dan iklas dilakukannya. Hal itu membuktikan rasa cinta nya yang dalam kepada rakyatnya.

Hal ini dilakukannya selama dua hari yaitu Jumat (06/8/2021) dan Sabtu (07/8/2021) di Kecamatan Pagindar, Kabupaten Pakpak Bharat.

Dalam kunjungannya ke Kecamatan Pagindar ini, Bupati Franc juga memboyong sang istri, pimpinan OPD, Direktur Perumda PAL dan termasuk investor nilam yang tertarik dengan kwalitas nilam Kabupaten Pakpak Bharat.

Menerabas Medan Ganas dan Ekstrem

Selama dua hari kunjungannya di Kecamatan Pagindar, Bupati Franc ingin mengunjungi seluruh desa yang ada di kecamatan tersebut termasuk Desa Lae Mbentar, dimana akses jalan menuju desa tersebut sangatlah ekstrim karena harus melewati kondisi jalan yang terjal dengan bebatuan yang tidak teratur dan badan jalan yang penuh dengan parit dalam yang tergerus air hujan.

Salah sedikit nyawa yang menjadi taruhan sebab dikiri kanan jalan yang hancur tersebut ada jurang yang sangat dalam menunggu.

Akibat ekstrimnya infrastruktur menuju kecamatan tersebut dan infrastruktur yang menghubungkan antar desa, takkan mungkin bisa dicapai dalam satu hari saja namun dibutuhkan minimal 2 hari kerja.

Orang nomor satu di Kabupaten Pakpak Bharat tersebutpun harus menginap di Kecamatan tersebut, Bupati Franc lebih memilih nginap di rumah warga walaupun telah di siapkan di Kantor Kecamatan.

Sebelum istirahat, Franc Bernhard Tumanggor juga menerima sejumlah warga yang ingin menyampaikan aspirasinya terkait kendala yang dihadapi oleh masyarakat Kecamatan.Pagindar khususnya bagaimana cara pengembangan pertanian, perkebunan, kesehatan, pendidikan, replanting sawit serta perbaikan infrastruktur jalan.

Sambil makan durian yang dibawa oleh warga, Bupati Franc terlihat sangat antusias menampung keluh kesah warganya.

Kepada para warga, Bupati menyampaikan apa yang disampaikan warga tersebut membuat dirinya semakin memutar otak dan bertambah semangat untuk percepatan pembangunan di Kecamatan Pagindar tersebut.

Franc Bernhard Tumanggir juga mengatakan jika Kecamatan Pagindar baginya adalah wilayah yang mempunyai prospek yang luar biasa di masa depan.

Hal ini dilihat dari letak geografis yang strategis, berbatasan dengan beberapa kabupaten dan Provinsi, kesuburan tanah serta potensi alam yang dimiliki oleh Kecamatan Pagindar.

Bupati Fran menilai jika dikelola dengan baik dan adanya dukungan dan kemauan kuat dari masyarakat maka kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Pagindar ini akan cepat meningkat seperti, perlunya pengembangan produk sereh wangi, pengembangan tanaman nilam, sawit dan hasil pertanian lainnya.

Belum satu tahun kepemimpinannya di Kabupaten yang baru mekar dari Kabupaten Dairi ini, dirinya juga sudah melakukan sejumlah gebrakan di Kecamatan Pagindar guna mendukung percepatan perkembangnya pertanian lokal diantaranya membawa investor nilam, replanting sawit yang saat ini sudah berjalan dan rencana pembinaan dan pengembangan sereh wangi serta pembinan kelompok tani dengan tanaman tambahan diluar tanaman pokok yaitu tanaman holtikultura.

Salah satu warga bermaga Manik menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kepedulian Bupati Pakpak Bharat yang sudah memberikan waktu berkunjung ke Kecamatan Pagindar.

Manik mengatakan mudah-mudahan kedatangan Bupati ini menjadi awal kebaikan dan kemajuan bagi masyarakat di Kecamatan Pagindar. (R1)

Baca juga: Franc Bernhard Tumanggor Blusukan Naik Sepeda Motor Tanpa Patwal, Sering Mengagetkan Warga dan ASN