Update 23 Mei 2021: 1.775.220 Positif, Sembuh 1.633.045, Meninggal 49.328

Kesehatan762 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 kembali melaporkan adanya penambahan kasus positif, sembuh, dan meninggal dunia akibat virus Corona di Indonesia.

Per hari ini, Minggu (23/5/2021), terdapat 5.280 orang dinyatakan positif Covid-19.

Total akumulatif hingga kini ada 1.775.220 orang di Indonesia yang terkonfirmasi positif virus Corona yang menyebabkan Covid-19 di Indonesia.

Untuk kasus sembuh pada hari ini bertambah 3.550 orang. Jadi di Indonesia, total akumulatif sampai saat ini ada 1.633.045 pasien sudah berhasil sembuh dan dinyatakan negatif virus Corona yang menyebabkan Covid-19.

Sementara itu, angka pasien meninggal dunia ada penambahan 123 orang pada hari ini. Sehingga, total akumulatifnya ada 49.328 pasien Covid-19 meninggal dunia di Indonesia.

Data update pasien Covid-19 ini tercatat sejak Sabtu 22 Mei 2021, pukul 14.00 WIB hingga hari ini pada jam yang sama.

Jangan Kendor Patuhi Prokes

Belajar dari kasus India, Pemerintah kita terus mengingatkan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan COVID-19. Untuk itu Redaksi Karosatuklik.com juga mengimbau agar masyarakat tetap disiplin memakai masker, rajin mencuci tangan memakai sabun, dan menjaga jarak. Jangan kendor ya. (R1)