Warning! Dalam 1 Hari Tambah 15, menjadi 403 Positif Covid-19 di Karo

Berita, Karo, Kesehatan1705 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Ditengah pro kontra Belajar Tatap Muka di sekolah awal tahun 2021, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Karo kembali mengalami lonjakan yang cukup mencengangkan, Selasa (22/12/2020) Pukul 16.00 WIB.

Belajar mengajar tatap muka di sekolah untuk sekarang dinilai sangat berisiko dan itu sebabnya Ikatan Dokter Anak Indonesia belum merekomendasikan serta ada sejumlah catatan penting yang perlu diketahui semua pihak. Termasuk Gubsu Edy Rahmayadi belum mengizinkan belajar tatap muka.

Berdasarkan pantauan tim liputan Covid-19 redaksi karosatuklik.com, hanya selang satu hari saja, dari sebelumnya 388 sekarang menjadi 403 terkonfirmasi positif. Situasi seperti ini menjadi warning bagi masyarakat. Apalagi pertambahanan kasus tersebut berselang hanya satu hari saja. Berikut ini data lengkapnya :

21 Desember 2020

Kontak erat 27, suspek 6, probable 3, terkonfirmasi 403. Sembuh 274, meninggal 36.

Terjadi penambahan satu kasus konfirmasi dan dinyatakan meninggal dari Kecamatan Laubaleng, satu kasus konfirmasi asimtomati dari Kecamatan Kabanjahe dinyatakan sembuh, satu kasus suspek meninggal menunggu konfirmasi dari Kecamatan Juhar dinyatakan terkonfirmasi.

Penambahan 15 kasus konfirmasi, satu (1) dari Kecamatan Laubaleng (dinyatakan meninggal), satu dari Kecamatan Tiganderket (simtomatik), dua (2) dari Kecamatan Tigapanah (simtomatik), dua (2) dari Kecamatan Berastagi (1 simtomatik dan 1 asimtomatik), lima (5) dari Kecamatan Kabanjahe (1 simtomatik dan 4 asimtomatik), satu (1) dari Kecamatan Namateran (asimtomatik).

Selanjunya, satu (1) dari Kecamatan Juhar, sebelumnya adalah kasus suspek meninggal menunggu konfirmasi dinyatakan terkonfirmasi), satu (1) dari Kecamatan Tigabinanga (asimtomatik) dan satu (1) dari Kecamatan Kutabuluh (asimtomatik).

20 Desember 2020

Kontak erat 27, suspek 6, probable 3, terkonfirmasi 388. Sembuh 273, meninggal 34. Dua (2) kasus konfirmasi di nyataakan sembuh : Satu (1) dari Kecamatan Berastagi (simtomatik) dan satu (1) dari Kecamatan Tiganderket (asimtomatik)

19 Desember 2020

Kontak erat 27, suspek 6, probable 3, terkonfirmasi 388. Sembuh 271, meninggal 34. (Tidak ada perubahan data).

18 Desember 2020

Kontak erat 27, suspek 6, probable 3, terkonfirmasi 388. Sembuh 271, meninggal 34. Penambahan satu (1) kasus konfirmasi simtomatik dari Kecamatan Tigabinanga.

17 Desember 2020

Kontak erat 27, suspek 6, probable 3, terkonfirmasi 387. Sembuh 271, meninggal 34. Satu (1) kasus konfirmasi simtomatik dari Kecamatan Simpangempat dinyatakan meninggal, penambahan 1 kasus suspek meninggal menunggu konfirmasi dari Kecamatan Juhar.

Sumber data diatas bersumber dari laporan hasil kegiatan deteksi dini dan respon wilayah terhadap penyebaran Covid-19 Dinas Kesehatan Kabupaten Karo yang di ekspose Media Center Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karo.

Melihat data diatas, perubahan perilaku mutlak harus dilakukan jika ingin mereduksi atau melandaikan peningkatan laju kasus pandemi di Kabupaten Karo. Disamping kesadaran semua pihak berbarengan dengan penegakan operasi yustisi memakai masker, menjauhi kerumunan dan mencuci tangan. (R1)