Akuntabilitas Kinerja Meningkat, Bupati Karo Apresiasi 10 OPD Raih Nilai IPP Terbaik dan 7 OPD Raih Nilai Kinerja Tertinggi

Karo2774 Dilihat

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG, M.Kes., didampingi Sekda Kabupaten Karo, Gelora Kurnia Putra Ginting, S.STP., MM dan Kepala Bagian Organisasi, Daut Sembiring, S.STP., M.SP, apresiasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Tahun 2024 dan Pelayanan Publik pada Apel Gabungan di Halaman Kantor Bupati, Jalan Letjen Jamin Ginting Kabanjahe, Senin (29/12/2025).

Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG, M.Kes dalam arahannya menjelaskan bahwa pemberian penghargaan ini, berdasarkan pada peningkatan nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di jajaran OPD Pemkab Karo.

Penilaiannya meliputi sejumlah kategori, yakni kinerja pengawasan pemerintah daerah, kinerja perangkat daerah, kenaikan penerapan SAKIP, serta kategori penerapan manajemen risiko.

“Penghargaan ini untuk mengapresiasi OPD agar meningkatkan nilai SAKIP. Apresiasi ini diharapkan dapat memotivasi OPD-OPD lain agar lebih meningkatkan lagi (kinerjanya),” ujarnya.

Adapun 10 Perangkat Daerah dengan Nilai IPP Terbaik Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik, yaitu:

  1. Dinas Kependudukan Publik
  2. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan
  3. Kecamatan Munthe
  4. Dinas Sosial
  5. Dinas Perpustakaan dan Arsip
  6. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
  7. Puskesmas Tigapanah
  8. Puskesmas Lau Baleng
  9. Puskesmas Mardingding
  10. Dinas Pendidikan

Tujuh SAKIP Perangkat Daerah Kabupaten Karo dengan Nilai Akuntabilitas Kinerja Tertinggi, yaitu:

  1. Inspektorat Daerah
  2. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan
  3. Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan
  4. Satuan Polisi Pamong Praja
  5. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
  6. Dinas Pertanian
  7. Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang

Selanjutnya, Bupati menegaskan untuk mempertahankan kinerja dan pelayanan bagi OPD yang telah menjadi yang terbaik, dan bagi OPD dengan nilai rendah agar ditingkatkan.

Penerapan prinsip akuntabilitas dan transparansi tersebut, sambung Bupati Antonius Ginting, kembali pada komitmen para kepala OPD, rasa tanggung jawab, serta rasa memiliki dan keinginan berbuat untuk Kabupaten Karo yang masih perlu ditingkatkan.

Oleh sebab itu, OPD yang belum mendapatkan prestasi tersebut diminta untuk melakukan evaluasi sehingga predikat tersebut dapat diraih pada penilaian SAKIP berikutnya. (R1)

Komentar