Berpengalaman di Reserse, Ini Profil Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman

Karo4909 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wahyudi Rahman, SH,SIK,MM, resmi menjabat Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Tanah Karo menggantikan AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, SH, SIK, MH, Senin (10/7/2023).

Sebagai informasi, Wahyudi Rahman merupakan alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 2023 dengan penugasan pertama di Kalimantan Barat. Perwira berpangkat dua melati emas itu lahir di Makassar, 5 April 1981 dan dikaruniai tiga anak.

Pamen Polri dikenal murah senyum dan ramah ini berpengalaman di bidang reserse. Ia tercatat sudah tiga kali menjadi kasat reskrim di tiga kabupaten daerah Indonesia bagian timur.

Ringkasnya, pada tahun 2017 Wahyudi lulus Sespimmen Polri. Setelah itu, Wahyudi ditugaskan menjabat Kasubdit IV (Tipidter) Ditreskrimsus Polda Bangka Belitung. Selamat 4 tahun di sana, tepatnya September 2021 barulah Wahyudi dipromosikan ke Sumut menjabat Kapolres Dairi.

Dalam studi kepolisian di luar negeri, Wahyudi telah menjalani pendidikan pengembangan (Dikbang) dan pelatihan di ILEA di Bangkok tahun 2012, JICA XIII di Jepang tahun 2013 dan Criminal Investigation di China tahun 2015. Sementara di dalam negeri, tahun 2016 ia pernah menjalani Dikjur LanPa Idik Tipikor dan Dikbang Pamen SDM Polri tahun 2019.

Pada Mei 2021, Wahyudi Rahman juga mendapat piagam tanda kehormatan Satya Lencana pengabdian 16 tahun dari Presiden Joko Widodo.

Untuk pendidikan umum, Wahyudi merupakan lulusan S1 Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (2021) dan S2 Universitas Muslim Indonesia (2013).

Penghargaan dari Ombudsman Sumut

Ombudsman Republik Indonesia perwakilan Sumatera Utara (Sumut) memberikan rapor dan piagam penghargaan predikat standar pelayanan publik tahun 2022 kepada Polres Dairi. Serah terima rapor itu diberikan langsung Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Abyadi Siregar kepada Kapolres Dairi, AKBP Wahyudi Rahman di Kantor Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Jalan Sei Besitang, Medan, Kamis (2/2/2023).

Acara itu dihadiri Kapolda Sumut, Irjen Panca Putra Simanjuntak, Wakapolda Sumut, Brigjen Jawari, Irwasda Poldasu dan seluruh Kapolres jajaran Polda Sumut.

Diketahui, Polres Dairi menerima predikat zona hijau kategori A dengan opini pelayanan publik kualitas tertinggi dengan meraih nilai 90,76.

Penghargaan dari Kompolnas

Sebelumnya, Polres Dairi juga telah menerima penghargaan sebagai juara 5 se-Indonesia dari Kompolnas Awards Tahun 2022. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam), Prof. Dr. Mahfud MD di Auditorium STIK Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2022).

Penghargaan itu diberikan atas capaian kinerja dalam penyelesaian kasus tindak pidana, restoratif justice (RJ), optimalisasi vaksinasi, program unggulan Polri dan transparansi pelayanan publik menuju Polri Presisi. (R1)

Berita Terkait:

  1. Kamtibmas Kondusif, Bupati Eddy Keleng Ate Berutu Beri Apresiasi Kapolres Dairi
  2. Kapolres Dairi Gelar Tes Urine Mendadak dan Dilakukan Secara Acak ke Personil
  3. Polres Dairi Tangkap 2 Pencuri Modus Ganjal Mesin ATM di Sidikalang
  4. Selamat! Kapolres Tanah Karo Kembali Raih Penghargaan, Kali Ini dari Ombudsman RI
  5. Selamat! Masuk 10 Polres Terbaik se-Indonesia, Polres Tanah Karo Raih Kompolnas Award 2022

Komentar