Kalahkan Nepal 2-0, Yordania Gusur Indonesia dari Puncak Klasemen Grup A

Sepakbola, Sport904 x Dibaca

Kuwait City, Karosatuklik.com – Dua gol di babak kedua mengamankan tiga poin untuk Timnas sepak bola Yordania dalam kemenangan 2-0 atas Nepal pada matchday ke-1 Grup A Kualifikasi Piala Asia AFC 2023 di Stadion Jaber Al Ahmad, Kuwait City, Kamis 9 Juni 2022 dini hari WIB.

Kemenangan membawa Yordania memuncaki klasemen Grup A, dengan Indonesia memiliki poin yang sama dengan tim Asia Barat itu menyusul kemenangan 2-1 mereka atas tuan rumah Kuwait di pertandingan sebelumnya.

Kapten Baha Abdulrahman mencoba peruntungannya dari jarak jauh, melepaskan tendangan bebas melewati tembok pertahanan Nepal, tetapi tidak bisa mengalahkan kiper dalam peluang terbesar selama 30 menit pertama.

Yordania diberi kesempatan emas untuk memimpin dua menit sebelum akhir babak pertama ketika bek Gautam Shrestha menjatuhkan Mohammed Abu Zreik di dalam kotak.

Kalahkan Nepal 2-0, Yordania Gusur Indonesia dari Puncak Klasemen Grup A

Mousa Al Taamari yang maju melakukan tendangan penalti dan membidik ke sudut bawah, tetapi kombinasi penyelamatan Deep Karki dan tiang gawang menggagalkan upaya winger OH Leuven menyamakan kedudukan pada interval.

Pertandingan berlanjut dengan dominasi Yordania di babak kedua. Serangan demi serangan masih belum menjadi gol. Upaya Ehsan Haddad mencetak gol masih digagalkan penyelamatan fantastis Karki. Pun begitu sundulan pemain pengganti Mohammed Al Dmeiri yang masih melebar lewat skema tendangan sudut di pertengahan babak kedua.

Kebuntuan akhirnya terpecahkan berkat gerak kaki indah Al Taamari yang mengontrol umpan panjang, melakukan manuver melewati dua bek kemudian mengirim umpan balik untuk Ali Olwan, yang menerapkan sentuhan akhir dari jarak dekat untuk menempatkan Yordania memimpin pada menit ke-69.

Delapan menit sebelum akhir, pemain pengganti Hamza Al Dardour mencetak gol kedua malam ini dari titik penalti setelah Al Taamari dijatuhkan di dalam kotak.

Yordania akan menghadapi Timnas Indonesia, Sabtu waktu setempat, atau Ahad dini hari. Sementara Nepal akan bertemu Kuwait. (R1/Medcom)

Komentar