Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Philemon Ginting Harapkan Manajemen SDM Polres Tanah Karo Semakin Baik dan Profesional

Karo3140 Dilihat

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Sumatera Utara melaksanakan supervisi serta memberikan arahan di Polres Tanah Karo yang digelar di Aula Pur Pur Sage, Mapolres Tanah Karo, Jalan Veteran Kabanjahe, Minggu (25/1/2026) Pukul 12.00 WIB.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Karo SDM Polda Sumut, Kombes Pol Philemon Ginting, SIK, MH, didampingi Kabag Binkar AKBP Taufiq Hidatar Thayeb, SH, SIK, MM, MH, Kasubbag Mutjab Bagbinkar Kompol Rudy Kosasih Marlin Sembiring, SH, SIK, MIK, Paur Subbag Mutjab AKP Zahatta Mahadi, SIK, MH, serta personel Ro SDM Polda Sumatera Utara.

Turut hadir Kapolres Tanah Karo AKBP Pebrinadi Haloho, SH, SIK, MSi, Wakapolres Kompol Gering Damanik, SH, seluruh pejabat utama, para Kapolsek, perwira, serta personel Polres Tanah Karo.

Manajemen SDM Polres Tanah Karo Diharapkan Semakin Baik dan Profesional

Dalam sambutannya, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tanah Karo AKBP Pebriandi Haloho menyampaikan harapannya agar supervisi ini memberikan arahan dan bimbingan di bidang SDM dan pembinaan karier (Binkar) guna mendukung pembenahan internal.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa supervisi ini sangat penting untuk memetakan kebutuhan anggota di lapangan agar pelayanan kepada masyarakat tetap maksimal.

“Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa jumlah personel yang ada sesuai dengan kebutuhan organisasi, sehingga setiap fungsi pelayanan kepolisian dapat berjalan optimal dan profesional,” ujar AKBP Pebriandi.

“Dengan adanya supervisi, semoga manajemen sumber daya manusia di lingkungan Polres Tanah Karo semakin akuntabel dan tertata demi mendukung tugas-tugas kepolisian,” ucapnya.

“Kami berharap arahan dan bimbingan yang diberikan dapat kami tindak lanjuti sebagai langkah perbaikan serta motivasi untuk terus berbenah diri dalam pelaksanaan tugas,” ujar Kapolres.

Arahan Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Philemon Ginting

Sementara itu, Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Philemon Ginting menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan supervisi sekaligus “belanja masalah” terkait pembinaan personel, sehingga dapat diketahui kebutuhan riil di lapangan serta pemantapan penempatan personel yang tepat sasaran.

“Dalam pembinaan personel, kualitas dan kuantitas harus menjadi perhatian. Penugasan harus tepat sasaran agar mampu mendukung pemaksimalan tugas Polri,” tegasnya.

Ia menambahkan, Ro SDM hadir untuk melakukan audit personel jajaran guna memastikan penempatan personel sesuai kebutuhan wilayah. Meski diakui dari segi kuantitas masih banyak kekurangan, namun dengan memantapkan kualitas, tugas Polri tetap dapat dimaksimalkan, ucap Kombes Pol Philemon Ginting.

“Melalui supervisi ini, kami ingin mengetahui kendala dan permasalahan dalam penugasan, sehingga mutasi dan penempatan personel ke daerah dapat dilakukan secara tepat,” katanya.

Selain memberikan arahan, Kombes Pol Philemon Ginting yang juga putra asli Tanah Karo itu juga meninjau kelengkapan pendukung tugas kepolisian di Polres Tanah Karo, memastikan bahwa semua fasilitas dan peralatan dalam kondisi baik dan siap digunakan.

Kunjungan ini juga sekaligus merupakan bentuk perhatian pimpinan terhadap jajaran di kewilayahan, dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan dan pengawasan dan diharapkan dapat memotivasi personel Polres Tanah Karo dan Polsek jajaran untuk terus meningkatkan kinerja dan menjaga citra Polri di mata masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Tanah Karo. (R1)

Komentar