Jakarta, Karosatuklik.com – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., dan Ketua Umum (Ketum) PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo, menghadiri upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D., kepada Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., di Lantai Dasar, Gedung E, Mabesad Jakarta, Jumat (19/11/2021), seperti dilansir Karosatuklik.com dari laman resmi Pusat Penerangan TNI.
Sertijab ini tindak lanjut dari pelantikan Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., sebagai Kasad oleh Presiden RI di Istana negara Jakarta, Rabu kemarin.
Sertijab diawali dengan penyerahan naskah memorandum Kasad dan penandatanganan naskah berita acara serah terima jabatan.
Rangkaian Sertijab ini, diakhiri dengan acara pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru, serta tradisi penghormatan dan penciuman Panji TNI Angkatan Darat Kartika Eka Paksi.
Selain dihadiri Kasau, upacara ini turut dihadiri oleh Kasal, Kapolri dan para Kasad dari masa ke masa.
Seperti diketahui, Dudung dilantik berdasarkan surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 107/TNI Tahun 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Darat pada Rabu, 17 November 2021. Dudung menggantikan Jenderal Andika Perkasa yang naik pangkat menjadi Panglima TNI.
Bersamaan dengan itu, Dudung juga mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Jenderal TNI. Kenaikan pangkat didasarkan pada surat Keputusan Presiden RI Nomor 108/TNI Tahun 2021 tentang Kenaikan Pangkat dalam Golongan Tinggi TNI.
“Menaikkan pangkat satu tingkat lebih tinggi atas nama Jenderal TNI Dudung Abdurachman,” ujar Sekretaris Militer Presiden Marsda M. Tony Harjono
di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 17 November 2021. (R1)
Baca juga:
1. Presiden Jokowi Lantik Andika Perkasa Sebagai Panglima TNI
2. Jenderal TNI Dudung Abdurachman Resmi Menjabat Kasad
3. Jenderal Dudung Abdurachman Sebut Sertijab KSAD Digelar 19 November 2021