Kemenkominfo RI Gelar Bimtek Tahap III Penyusunan Master Plan Smart City di Humbahas

Sumut999 x Dibaca

Doloksanggul, Karosatuklik.com – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Tahap III di Kabupaten Humbang Hasundutan dalam rangka menyusun Master Plan Smart City (Kota/Kabupaten Cerdas) di Aula Hutamas Perkantoran Tano Tubu, Doloksanggul, Selasa (26/10/2021).

Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE didamingi Sekda Drs. Tonny Sihombing, MIP diawal acara menyampaikan bahwa Kegiatan ini merupakan hal yang sangat urgen dan serius. Oleh karena itu diharapkan tidak seorangpun ASN yang terlibat dalam Tim Pelaksana Smart City main-main.

Bimtek Tahap III ini dilaksanakan dua hari, tanggal 25 s/d 26 Oktober 2021 dan diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Tim Kemenkominfo terdiri dari Dwi Elfrida Simanungkalit (PIC Smart City kemenkominfo), Fitrah Rachmat Kautsar (Tenaga Ahli Smart City), H. A. M Ilyas (Observer Smart City) dan Richaldo Harianja (Perwakilan Kompas Gramedia).

Sebelumnya juga sudah dilaksanakan Bimtek Tahap Pertama dan Tahap Kedua dalam rangka Penyusunan Master Plan Smart City ( Kota/Kabupaten Cerdas) di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).

Bimtek ini merupakan sarana dalam mensingkronkan program pemerintah dengan gerakan menuju Smart City pada kawasan Pariwisata Prioritas Nasional Danau Toba, sehingga seluruh pemangku kepentingan dapat bersinergi melaksanakan gerakan menuju Kota Cerdas (Smart City) dan Quick Win program unggulan Kabupaten Humbahas.

Tenaga Ahli Smart City, Fitrah Rachmat Kautsar salah satu narasumber menyampaikan bahwa Program gerakan Smart City dirumuskan dalam enam aspek, yakni Smart Government, Smart Economy, Smart Living, Smart Environment, Smart Society dan Smart Branding.

Melalui Smart City ini diharapkan dapat mendukung suksesnya Program Strategi Nasional di Humbahas yaitu pengembangan pariwisata Danau Toba, program food estate, pengembangan taman sains teknologi herbal hortikultura center dan pengembangan mal pelayanan publik.

Smart City memiliki komponen yang sangat banyak seperti pendidikan, kesehatan, pariwisata dan lain-lain. Dengan Smart City segala sesuatunya akan lebih efektif dan efisien karena semuanya terintegrasi.

Pada hari pertama tanggal 25 Oktober 2021, kegiatan Bimtek ini berjalan satu arah dengan pembicara dan narasumber dari Tim Kemenkominfo.

Hari kedua tanggal 26 Oktober 2021 peserta yang merupakan perwakilan OPD dan masuk dalam susunan Tim Pelaksana Smart City Kabupaten Humbang Hasundutan, dibagi dalam kelompok-kelompok guna menyaring dan menerima masukan per OPD dalam Proyeksi Smart City di Kabupaten Humbang Hasundutan.

Sebelumnya, Kadis Kominfo Humbahas, Hotman Hutasoit menyampaikan bahwa tujuan Bimtek tersebut adalah menyusun master plan kota cerdas dan Quick Win program unggulan Kabupaten Humbahas. (R1)