Perintah Presiden agar Menteri Perbaiki Birokrasi Layanan Masyarakat

Nasional2484 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya reformasi birokrasi.

Ia pun meminta para menteri Kabinet Merah Putih memperbaiki sistem yang kerap mempersulit masyarakat dalam mengakses layanan.

Birokrasi yang rumit, lamban, dan berbelit-belit, menjadi keluhan banyak orang baik masyarakat umum maupun pelaku usaha. Dalam banyak kasus, proses perizinan yang panjang dan prosedur tidak efisien, menghambat investasi dan pelayanan administrasi publik.

Jika fenomena ini dibiarkan tentu akan menyulitkan pertumbuhan ekonomi. Ujung-ujungnya kesejahteraan rakyat juga jalan di tempat, tidak meningkat atau bergerak.

Harapan besar ada pada para menteri untuk segera melakukan perubahan. Tidak boleh lagi ada sistem yang menyulitkan masyarakat dalam mendapatkan hak-haknya.

Apalagi pelayanan publik itu harus bisa lebih cepat, mudah, dan transparan. Masih ditambah lagi wajib bebas dari pungutan liar yang selama ini turut meresahkan.

Sekarang, mampukah para menteri menjalankan instruksi Presiden dengan baik? Rakyat tentu menunggu aksi nyata, bukan sekadar retorika.

Maka, perubahan birokrasi harus segera dirasakan manfaatnya semua lapisan masyarakat. Jangan menunggu besok, harus sekarang, sehingga jangan menunda-nunda perubahan. (KBRN)

Berita Terkait: