Polres dan Pemkab Pakpak Bharat Cek Harga Bahan Pokok di Pekan Singgabur

Pakpak Bharat, Sumut2436 x Dibaca

Salak, Karosatuklik.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polres Pakpak Bharat dan instansi terkait Intens melaksanakan monitoring dan pengawasan harga ketersediaan bahan pokok penting (Bapokting) di Pasar Onan Singgabur Desa Silima Kuta Kecamatan STU Julu Kabupaten Pakpak Bharat, Rabu (12/3/2025)

Menurut Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K, M.H yang di sampaikan Ps. Kasat Reskrim Iptu Charles Manurung, SH melalui Ps. Kasi Humas, Aiptu Widodo, menjelaskan bahwa Sat Reskrim Polres Pakpak Bharat bersama Dinas Koperasi UMKM, Peringdag, Dinas Kesehatan, Inspektorat, Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Bagian Perekonomian Sekretaris Daerah Kabupaten Pakpak Bharat bersama – sama melaksanakan monitoring dan pengawasan harga terhadap harga dan ketersedian bahan pokok di pasar Onan Singgabur Desa Silima Kuta Kecamatan STU Julu.

Kegiatan tersebut dipimpin Ps. Kasat Reskrim Polres Pakpak Bharat yang di wakili KBO Sat Reskrim, Aiptu Horas Pardede bersama personil Sat Reskrim Polres Pakpak Bharat, terang Aiptu Widodo.

Dari hasil monitoring bersama, harga bahan pokok penting di Kabupaten Pakpak Bharat relatif stabil, tidak ada di temukan pedagang yang menjual diatas harga eceran tertinggi (HET).

Selain itu, stock ketersediaan bahan pokok penting cukup tersedia sampai jelang lebaran Idhul Fitri nanti.

“Minyak goreng saat ini harganya masih stabil dan ketika di lakukan uji komposisi dan isinya sesuai dengan keterangan di kemasan,” ujar Aiptu Widodo.

“Hingga memasuki hari ke 11 bulan ramadhan, ketersediaan stok bahan pokok di Kabupaten Pakpak Bharat cukup tersedia, harganya sesuai dengan HET, jadi masyarakat tidak perlu khawatir atau panic buying jelang idul fitri nanti,” pungkas Aiptu Widodo. (WES)

Berita Terkait: