Rico Waas Ingin Satpol PP jadi Pilar Utama Wujudkan Ruang Sosial Aman, Nyaman dan Tertib

Medan, Sumut2581 Dilihat

Medan, Karosatuklik.com – Saat memimpin upacara gelar pasukan memperingati Hari Ulang Tahun Satpol PP Ke 75 tahun & Satlinmas ke 63 tahun, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas membawa pesan penting bahwa keberadaan Satpol PP dan Satlinmas bukan sekedar simbol kekuatan regulatif daerah, melainkan pilar utama dalam menciptakan ruang sosial yang aman, nyaman, dan tertib.

“Satpol PP dan Satlinmas merupakan garda terdepan dalam mewujudkan penyelenggaraan ketertiban umum dan perlindungan masyarakat. Banyak kegiatan pengamanan yang melibatkan personil Satpol PP Kota Medan. Pengamanan dan pengawasan ini dilakukan untuk mendukung program pembangunan daerah,” kata Rico Waas, Senin (14/4/2025) di Lapangan Benteng Medan.

Dalam upacara yang juga dihadiri Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen, unsur Forkopimda Kota Medan, Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman, Ketua TP PKK Kota Medan Ny. Airin Rico Waas beserta Istri Wakil Wali Kota Medan Ny. Martinjal Zakiyuddin, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Medan Ny. Ismiralda Wiriya Alrahman, pimpinan Perangkat Daerah Kota Medan serta para Camat se-kota Medan itu, Rico Waas kemudian menyampaikan peran Satpol PP dan Satlinmas semakin strategis dalam menyukseskan implementasi trantibum sebagai fondasi Asta Cita, terutama pada dimensi kota yang aman dan tertib.

“Keterlibatan Satpol PP dan Satlinmas dalam pengamanan revitalisasi pasar tradisional, pengawasan RTH, dan ketertiban dalam pembangunan infrastruktur drainase kota menjadi bukti nyata dari kontribusi mereka terhadap pembangunan Medan yang berkelanjutan,” ujar Rico Waas.

Sementara dalam konteks menjadikan Medan Satu Data, reformasi sistem kerja Satpol PP dan Satlinmas bilang Rico Waas menjadi suatu keniscayaan. Artinya pemanfaatan Dashboard pemantauan, aplikasi pelaporan cepat serta pelatihan personel secara berkelanjutan akan memperkuat kapabilitas internal dalam menghadapi dinamika sosial masyarakat yang semakin kompleks. (R1)

Komentar