Sinopsis Drama Korea Her Private Life, Kisah Cinta Fan K-Pop

Film2732 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Drama Korea Her Private Life adalah salah satu drama populer yang dibintangi Park Min-young, Kim Jae-wook dan rapper One. Berikut sinopsis Her Private Life.

Her Private Life merupakan serial bergenre komedi romantis hasil adaptasi dari webtoon berjudul Noon Fat Dot Com (2007) karya penulis Kim Sung-yeong. Drama Korea dengan 16 episode ini tayang dari 10 April hingga 30 Mei 2019 lalu.

Drama Korea Her Private Life disutradarai oleh Hong Jong-chan dan penulis naskah Kim Hye-young.

Her Private Life menceritakan tentang Sung Deok-mi (Park Min-young) yang berprofesi sebagai kurator galeri seni. Dia juga seorang fan garis keras.

Sung Deok Mi adalah penggemar berat Shi An (Jung Jae-won/One), salah seorang personel boyband di Korea Selatan.

Menjadi penggemar fanatik Shi An, membuat hubungan Deok-mi dengan kekasihnya sering tidak akur karena dia selalu memprioritaskan idolanya. Pasalnya, Deok-mi diam-diam mengelola sebuah fansite Shi An sehingga dia harus mengikuti berbagai kegiatan Shi An untuk berburu foto.

Sebagai penggemar Shi An, Sung Deok-mi mempunyai saingan yang yakni Cindy (Kim Bora). Cindy bersahabat dengan Nam Eun-gi (Ahn Bo-hyun), tapi Eun-gi selalu memihak pada Deok-mi.

Di sisi lain, ada sosok bernama Ryan Gold (Kim Jae-wook) direktur baru yang bertugas di galeri seni tempat Deok-mi bekerja.

Sebelum menjadi direktur galeri seni, Ryan Gold adalah seorang pelukis terkenal. Namun, dia memutuskan pensiun sehingga tidak melukis lagi.

Satu hari, Ryan Gold mendapati informasi bahwa karyawannya yaitu Deok-mi seorang penggemar Shi An dan memiliki tugas mengelola fansite. Ryan pun diam-diam mengikuti Deok-mi.

Kisah cinta mereka pun mulai terjalin dengan balutan komedi yang membuat tertawa.

Mengutip laman Mydramalist, serial drama Her Private Life menduduki rating sebesar 8,4/10. Selain itu sejumlah ulasan penontonnya menyebut sebagai drama yang direkomendasikan.

Sedangkan menurut Nielsen Korea, rating yang diraih drama Her Private Life adalah 3,08 persen dan 3,58 persen untuk skala penonton Korea Selatan.

Serial drama Korea Her Private Life dapat ditonton melalui layanan streaming legal Viu, We TV, Viki dan Netflix. (cnnindonesia.com)