Tecno Pova 5 Series 5G Edisi Free Fire Gebrak Pasar Indonesia

Teknologi1736 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Tecno, secara resmi meluncurkan Pova 5 Series 5G Free Fire Edition, smartphone gaming dengan performa terbaik di kelasnya dan segmen harganya.

Berkolaborasi dengan game Free Fire dari Garena, menyatukan performa terbaik dengan karakter yang disukai dari game tersebut untuk menghadirkan pengalaman bermain game di smartphone yang imersif dan kuat.

“Dibanding seri Pova pendahulunya yang sangat diminati 2022 lalu, Pova 5 Series hadir dengan spesifikasi dan harga lebih baik lagi dari pada tahun ini yang siap menjadi gear atau daily use pilihan pecinta game di Indonesia,” ucap Anthoni Roderick PR Manager TECNO Indonesia.

Terdapat tiga varian dari Pova 5 Series Free Fire Edition yaitu Pova 5 Pro 5G, Pova 5, dan Pova NEO 3.

Pova 5 Pro 5G Ultra Gaming edisi Free Fire dengan desain LED interaktif & Bypass Charge

Produk dengan varian tertinggi ialah Pova 5 Pro 5G, produk yang mendapat peningkatan paling signifikan dibanding Pova 4 Pro sebelumnya.

Ditenagai chipset baru, Mediatek Dimensity 6080 yang sudah mendukung sinyal 5G, prosesor kencang dan irit daya baterai.

Hadir dengan desain futuristik efek 3D mecha turbo pertama di dunia yang terinspirasi oleh armor robot mecha yang tangguh dan kuat, Tecno Pova 5 Pro juga “dihiasi” dengan panel LED interaktif pada bagian bodi belakang yang disebut Turbo Light Mecha ID Design.

Mulai dari menyalakan perangkat, hingga panggilan masuk, baterai lemah, aksi dalam game, dan banyak lagi, strip cahaya menghasilkan kombinasi yang spektakuler.

Saat menerima panggilan, itu disinkronkan dengan tingkat getaran nada dering untuk menciptakan efek siklus berkedip, dan saat mengisi daya, dapat menunjukkan warna berbeda yang sesuai dengan level baterai.

Dengan desain interaktif yang luar biasa ini, perangkat ini menghidupkan mecha yang perkasa, membawa energi dan semangat baru ke kehidupan sehari-hari.

Melengkapi performa utamanya, Tecno Pova 5 Series Free Fire Edition ini menampilkan desain futuristik dan teknologi yang disempurnakan.

Pova 5 Pro 5G dilengkapi dengan baterai 5000mAh ditambah ultra charge 68W, paling besar dan cepat diantara kedua varian lainnya, pengecasan 50 persen hanya dalam 15 menit, dan 0 hingga 100 persen hanya dalam 45 menit untuk memastikan pengalaman Pova yang luar biasa dapat terus berlanjut.

Untuk urusan baterai, Pova 5 Pro 5G juga sudah memakai teknologi Bypass Charging, sebuah metode pengisian daya yang langsung mengarah ke motherboard tanpa melalui baterai untuk menjaga perangkat tetap dingin dan memperpanjang masa pakai baterai.

Hal ini sangat membantu bagi kenyamanan para gamer agar ponsel tidak cepat rusak dan baterai pun awet walaupun bermain game saat di charge.

Selain Mediatek Dimensity 6080 pada Pova 5 Pro 5G, varian lainnya juga menggunakan chipset yang mumpuni untuk bermain game.

Pova 5 ditenagai Mediatek Helio G99, sedangkan Pova NEO 3 menggunakan chipset Mediatek Helio G85.

Pova 5 Series menggunakan layar FHD+ 6,78” yang menakjubkan dengan resolusi 1080*2460 untuk bidang pandang yang lebih luas dan visual yang mengesankan.

Layarnya memiliki kecepatan refresh tinggi 120Hz yang menghasilkan gerakan yang sangat halus dan menangkap lebih banyak detail transisi.

Hadir dengan varian RAM up to 16GB dan storage up to 256GB, pengguna dapat menikmati pengalaman super mulus dalam penggunaan sehari-hari untuk membuka beragam aplikasi dan juga minim gangguan saat bermain game.

Varian Pova 5 Series tersedia dengan kapasitas baterai mencapai 7,000 mAh pada Pova NEO 3 dan 6,000 mAh pada Pova 5.

Dengan kapasitas baterai ini, memungkinkan melakukan panggilan hingga 39 jam, browsing selama 18 jam, ataupun menonton video hingga 14 jam.

Tidak hanya itu, dengan baterai 6,000 mAh dan 7,000 mAh, pengguna bisa melakukann reverse charge hingga 10W atau menjadikan Pova 5 dan Pova NEO 3 sebagai power bank untuk mengisi baterai device lainnya.

Semakin meningkatkan pengalaman bermain game yang kaya, Pova 5 Series dilengkapi dengan Dual Speakers, serta sertifikasi audio DTS dan Hi-Res.

Penggunaan Z-axis Linear Motor dan hardware Gyroscope pada Pova 5 Series ini menciptakan getaran realistis.

Untuk pendinginnya sendiri Pova 5 Series sudah menggunakan teknologi multi layer temperature control yang disebut Vapor Chamber, ditambah sistem Panther Engine 3.0 menghadirkan kontrol suhu cerdas sekali klik untuk meningkatkan kelancaran bermain game dan mengurangi konsumsi daya game hingga 10 persen.

Integrasi komprehensif fitur Free Fire dengan Pova 5 Series

Pova 5 Series Free Fire Edition juga menghadirkan pengalaman smartphone bertema Free Fire yang komprehensif melalui kustomisasi menawan mulai dari desain kemasan, software seperti ikon pada aplikasi, hingga nada dering / notifikasi yang dapat disesuikan.

Berdasarkan penelitian pengguna, Tecno telah memilih karakter Free Fire paling populer untuk ditampilkan sebagai bagian dari Pova 5 Series, ialah karakter Hayato Yagami yang akan muncul pada Pova 5 Pro 5G, Kelly pada Pova 5, dan Moco pada Pova NEO 3.

Selain adapter, kabel charge dan kartu garansi, pada paket pembelian, konsumen juga akan medapatkan stiker eksklusif bertema khusus karakter masing-masing varian, serta kartu reward Free Fire yang bisa di redeem secara langsung.

Untuk urusan kamera, Tecno Pova 5 Series Free Fire Edition menghadirkan kamera AI 50MP yang luar biasa untuk menangkap foto secara detail.

Perangkat ini juga memungkinkan video tampilan ganda yang bisa merekam kamera belakang dan depan secara bersamaan, dan Sky Shop untuk mengedit langit secara ajaib hanya dengan satu ketukan.

Sementara itu, tersedia juga fitur Portrait Beauty dan mode HDR untuk memastikan kualitas tangkapan foto yang indah.

Ketiga varian dari Pova 5 Series Free Fire Edition hadir dengan harga sangat kompetitif di bawah Rp 3 juta yang saat ini masih dijual secara eksklusif di platform e-commerce TECNO Official Store di Shopee, Lazada, Akulaku, Tokopedia dan TikTok shop dengan rincian sebagai berikut:

  • Pova 5 Pro 5G hadir dengan harga Rp 2.999.000 dengan promo diskon menjadi Rp 2.949.000 di masa pre order 1 – 20 Agustus 2023
  • Pova 5 hadir dengan harga Rp 2.299.000 dengan promo diskon menjadi Rp 2.199.000
  • Pova NEO 3 hadir dengan harga Rp 1.999.000 dengan promo diskon menjadi Rp 1.899.000. (suara.com)

Berita Sebelumnya: Tecno Pova 5 Series 5G Rilis di Indonesia, Hadirkan Edisi Khusus Free Fire

Komentar