Timnas Mobile Legends Indonesia Siap Berlaga di Kualifikasi Kejuaraan Dunia Esports IESF 2024

Sepakbola, Sport2708 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Tim nasional Mobile Legends: Bang-Bang putra dan putri Indonesia bersiap untuk berkompetisi dalam Asia-Oceania Online Qualifier, yang akan berlangsung pada 22-25 Juni, sebagai bagian dari usaha mereka untuk merebut tiket menuju Kejuaraan Dunia Esports IESF ke-16 di Riyadh, Arab Saudi.

Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) mengumumkan bahwa kedua tim tersebut akan berada di Grup B, dengan tim putra akan bersaing melawan Malaysia, Vietnam, dan Laos, sedangkan tim putri akan menghadapi Brunei Darussalam, Kamboja, dan Laos.

Gary Ongko Putra, Juru Bicara Badan Tim Nasional Esports Indonesia untuk Kejuaraan Dunia Esports IESF 2024, mengungkapkan keyakinannya atas kesiapan kedua tim.

“Kami sangat optimis dengan persiapan yang telah kami lakukan, baik secara teknis maupun mental. Tim putra dan putri kami siap memberikan performa terbaik mereka, dengan fokus pada setiap pertandingan dan membangun pola pikir yang positif,” ujar Gary.

Selain Mobile Legends: Bang-Bang, Indonesia juga akan mengirimkan atlet untuk berkompetisi dalam PUBG Mobile dan eFootball. Para atlet PUBG Mobile akan bertanding dalam 24 laga di Asia-Oceania Online Qualifier yang dijadwalkan pada 7-10 Juli, dengan harapan untuk memperoleh tiket mereka ke Riyadh.

Daftar nama atlet PUBG Mobile yang akan berlaga meliputi Made Rendy “Reizy” Dwi Krisna Putra, Teuku “Ponbit” Muhammad Kausar, Fazriel “Yummy” Haikal Aditya, Excel Tio “Frenzzy” Ananta, dan Dhika “Flyboy” Fadiano untuk tim putra.

Untuk tim putri, diwakili oleh Vivi “Vivian” Indrawaty, Venny “Fumi” Lim, Cindy “Cinny” Laurent Siswanto, Michelle “Chell” Denise Siswanto, dan Viorelle “Vival” Valencia Chen.

Dengan dukungan penuh dari PB ESI dan komunitas esports Indonesia, kedua tim diharapkan dapat mencapai prestasi yang membanggakan dan membawa pulang tiket ke Riyadh untuk berlaga di panggung dunia Kejuaraan Dunia Esports IESF pada November 2024. (Inilah.com)

Baca Juga:

  1. Pengurus Besar Esports Indonesia Akui Pelatnas SEA Games Vietnam Kurang Maksimal
  2. Tim Mobile Legends Indonesia Siap Rebut Emas dari Juara Bertahan
  3. Palembang Jadi Tuan Rumah Seri Pertama Liga Esports Nasional 2023, Hadiah Rp3,2 Miliar Menanti!
  4. NFT Esports Juara PUBG Mobile Piala Presiden Esports 2022
  5. Kemenkumham Catat 2 Rekor MURI pada Lomba Esports

Komentar