Pesaing Toyota Land Cruiser, Harganya Lebih Murah Separuhnya

Otomotif2549 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Berbicara mobil dengan kemampuan 4WD, Toyota Land Cuiser adalah yang pertama terpikir.
Hingga saat ini, nama Toyota Land Cruiser memang identik dengan kendaraan yang memiliki kemampuan 4WD yang handal.

Namun tunggu, sepertinya Toyota Land Cruiser akan mendapat pesaing baru untuk kelas tenaga 4WD.

SUV off-road Tank 700 Hi4-T Great Wall Motor dengan powertrain hybrid plug-in ini, siap untuk memulai penjualan di Tiongkok.

Berikut ini, spesifikasi dan harga SUV Tank 700 Hi4-T GWM di Tiongkok yang siap dilepas kepasaran.

SUV off-road Tank 700 Great Wall Motor dengan powertrain hybrid plug-in siap untuk memulai penjualan di Tiongkok.

Sebelumnya, versi terbatas model ini tersedia untuk dipesan di Tiongkok seharga 700.000 yuan (USD98.100).

Jika dikonversikan kedalam mata uang rupiah, maka SUV Tank 700 Hi4-T GWM memiliki harga Rp1.527.711.300,00.

Mobil off-road yang digadang-gadang akan menjadi bintang ini, dilengkapi dengan mesin V6 3 liter bi-turbo berkekuatan 360 hp yang dipasangkan dengan e-motor.

Sedangkan untuk total tenaga SUV Tank 700 Hi4-T GWM yang akan dihasilkannya 517 hp dan 750 Nm.

SUV Tank 700 Hi4-T GWM, merupakan merek mobil off-road kelas atas di bawah Great Wall Motor.

Diluncurkan pada tahun 2021, dan sekarang lini model merek tersebut terdiri dari tiga kendaraan: Tank 300, Tank 400 Hi4-T, dan Tank 500.

Pesaing sepadan Toyota Land Cruiser ini dihadirkan di pasasr China. Harganya lebih murah separuhnya dari Toyota Land Cruiser sendiri.
Mobil yang dimaksud yakni GWM Tank 700 Hi4-T. Dilansir dari laman resmi GWM, mobil ini dirilis di National Tenanis Center Beijing beberapa waktu lalu.

Mobil ini dihadirkan guna memanjakan pencinta otomotif di China yang doyan dengan off-road.

Mobil ini berbeda dengan kendaraan offroad pada umumnya. Pasalnya, GWM Tank 700 Hi4-T menggunakan mesin hybrid yang tentunya akan memberikan pengalaman berbeda dan performa yang berbeda juga.

Pengalaman berkendara yang mewah dijamin dengan detail yang dibuat dengan cermat. GWM TANK 700 Hi4-T dirancang untuk menjadi kendaraan off-road mewah kelas atas, mencapai keseimbangan sempurna antara kemampuan off-road dan kenyamanan.

Salah satunya dengan adanya kursi Light Cloud bersudut ultra lebar, memastikan kenyamanan optimal saat berkendara, dan menetapkan standar industri.

Mobil ini juga dilengkapi dengan sistem audio Harman Kardon 16-Speaker, menghasilkan resolusi suara level Hi-Fi, yang menjadikannya standar terdepan di industri.

Untuk meminang mobil ini, konsumen memerlukan uang sekitar Rp 1,045 miliar. Harga ini lebih terjangkau ketimbang dari Toyota Land Cruiser yang dibanderol mulai dari Rp 2,5 miliar.

Belum diketahui pasti apakah mobil gagah ini akan hadir di pasar Indonesia ke depannya. (R1/suara.com)

Komentar