Potret Motor Sport Retro dari Honda Bermesin 350 Cc, Siapkan Duit Segini untuk Menebusnya

Otomotif2345 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Bagi para pecinta motor klasik, Honda mempersembahkan sebuah motor yang layak untuk dibeli. Motor sport retro dengan desainnya bikin bernostalgia.

Dilansir dari Greatbiker, motor tersebut yakni Honda CB350RS. Motor ini dihadirkan untuk pengguna yang suka dengan desain sport retro yang gagah.

Terlihat nuansa klasik dari lampu bulat, tangki besar yang membulat, dan jok menyatu yang panjang. Sentuhan modern hadir pada penggunaan headlamp LED dan cover sokbreker depan yang bergaya.

Meskipun desainnya klasik, Honda CB350RS 2024 dilengkapi dengan fitur-fitur modern yang canggih.

Sistem pengereman ABS memastikan keamanan dalam berkendara, sementara HSTC (Honda Selectable Torque Control) membantu mencegah ban belakang slip. Bagi pecinta gadget, fitur koneksi bluetooth memungkinkan navigasi dan pemutaran musik melalui smartphone.

Ditenagai mesin 348,39 cc satu silinder berpendingin udara, Honda CB350RS 2024 mampu menghasilkan tenaga 20,8 dk pada 5.500 rpm dan torsi 30 Nm pada 3.000 rpm. Performa tangguh ini dipadukan dengan transmisi 5 percepatan yang halus.

Honda CB350RS 2024 telah meluncur di Malaysia dan Filipina dengan harga sekitar Rp 60 jutaan. Saat ini, belum ada informasi resmi tentang ketersediaannya di Indonesia.

Akankah pihak Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan motor ini di masa depan?

Potret Kembaran Honda Rebel, Tampilannya Lebih Sangar

Di dunia otomotif, persaingan para pabrikan cukup ketat bahkan sampai membuat produk yang bentuknya mirip dengan kompetitor. Salah satu yang motor yang dijiplak yakni Honda Rebel.

Dilansir dari motorradonline, sebuah potret motor kembaran Honda Rebel bikin heboh calon konsumen. Bagaimana tidak, bentuknya identik dengan Honda Rebel namun terdapat ssedikit sentuhan yang bikin beda.

Motor tersebut bernama Xiangshuai Traveller 525, pendatang baru dari Guangdong Jianya Motorcycle Technology China yang meluncur belum lama ini.

Sekilas pandang, Traveller 525 bagaikan kembaran Rebel. Tampilan tangki bahan bakar, jok, rangka, dan konfigurasi kaki-kakinya hampir identik.

Namun, ada beberapa detail yang membedakannya, seperti fairing depan bergaya Harley-Davidson Street Glide dan saddlebag di bagian samping kanan-kiri yang memberikan nuansa cruiser bagger.

Di balik desainnya yang klasik, Traveller 525 dibekali mesin dua silinder inline 494 cc dari Loncin yang menghasilkan tenaga 50 dk dan torsi 50,2 Nm.

Performa ini melampaui Rebel 500 yang hanya 45,5 dk dan 43,2 Nm. Mesinnya dipadukan dengan gearbox manual 6-percepatan dan penggerak sabuk (belt driven).

Suspensi depan menggunakan model teleskopik dengan cover karet, sedangkan di belakang pakai dual shockbreaker. Velg cast wheel model palang 9 ring 19 dengan ban 130/90 di depan dan 150/80 di belakang. Sistem pengeremannya cakram 300 mm di depan dan 260 mm di belakang, dilengkapi ABS.

Tak hanya performa, Traveller 525 juga dilengkapi fitur canggih seperti pencahayaan full LED, panel instrumen digital dengan konektivitas smartphone, dan sistem audio 2-speaker di depan.

Xiangshuai Traveller 525 dibanderol 26.980 Yuan atau setara Rp 60,77 juta di China. Motor ini akan tersedia mulai musim panas 2024. (Suara.com)