Jakarta, Karosatuklik.com – Profil Kevin Diks, pemain Grade A yang resmi segera memperkuat Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan diulas Okezone. Setelah menunggu dua tahun lamanya, Kevin Diks akhirnya bersedia dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Pesepakbola 28 tahun ini diperkenalkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, di akun Instagram-nya pada Sabtu, (12/10/2024). “Makan siang sama pemain F. C. Copenhagen yang punya keturunan Indonesia, ngga lupa salaman. Selamat bergabung di Timnas Indonesia,” kata Erick Thohir, Okezone mengutip dari akun Instagram-nya, @erickthohir.
Profil Kevin Diks
Kevin Diks lahir di Apeldoorn, Belanda pada 6 Oktober 1996. Ia merupakan anak dari pasangan Raymond Diks dan Natasja Diks-Bakarbessy. Dalam wawancara dengan Yussa Nugraha empat tahun lalu, pemain FC Copenhagen itu mengaku memiliki darah Indonesia dari sang ibu.
“Mama saya berasal dari Indonesia, naam belakangnya Bakarbessy. Kakek dan nenek saya dari Indonesia. Mereka berangkat ke Belanda di usia 5 atau 6 tahun. Kakek saya setiap tahun ke Indonesia, tepatnya Ambon,” kata Kevin Diks, Okezone mengutip dari channel YouTube Yussa Nugraha.
Karier sepakbola Kevin Diks tak bisa dibilang biasa-biasa saja. Sebelum menjadi bek tengah andalan FC Copenhagen, Kevin Diks sempat menjadi pemain raksasa Liga Belanda, Feyenoord Rotterdam hingga berkarier di Liga Italia bersama Empoli dan Fiorentina.
Bersama Feyenoord Rotterdam, Kevin Diks memenangkan trofi Johan Cruijf Shield pada 2017 dan KNVB Cup 2017-2018. Sebelumnya pada 2016-2017, Kevin Diks pernah memenangkan gelar KNVB Cup bersama Vitesse Arnhem.
Bersama FC Copenhagen, prestasi Kevin Diks lebih mentereng lagi. Ia memenangkan Liga Denmark 2021-2022 dan 2022-2023, serta Piala Denmark 2022-2023.
Posisi Bermain
Kevin Diks dikenal sebagai versatile player, mengingat dapat berperan di banyak posisi. Sebelum fasih bermain sebagai bek tengah di FC Copenhagen, Kevin Diks biasa dimainkan di posisi fullback/wing back kanan. Jika dibutuhkan, Kevin Diks juga dapat diandalkan sebagai winger kanan.
Melihat kebutuhkan di Timnas Indonesia saat ini, Kevin Diks condong dimainkan sebagai wing back kanan dalam pola 3-4-3 racikan Shin Tae-yong. Lantas, kapan Kevin Diks memperkuat Timnas Indonesia? Jika proses naturalisasinya berjalan lancar, Kevin Diks dapat dimainkan saat Timnas Indonesia menjamu Jepang di matchday kelima Grup C pada Jumat, 15 November 2024.
Berikut Biodata Kevin Diks:
Tempat, Tanggal Lahir: Apeldoorn, Belanda, 6 Oktober 1996 (28 Tahun)
Tinggi Badan: 186 Sentimeter
Posisi Bermain: Bek Tengah, Wing Back/Fullback Kanan, Winger Kanan. (R1/OkeZone)
Komentar