XForce Laris Manis, Mitsubishi Bakal Tingkatkan Kapasitas Produksi

Otomotif15366 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Mitsubishi XForce telah menjalani debutnya di Tanah Air tepatnya saat gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Respons masyarakat terhadap produk inipun sangat positif.

Hal itu dibuktikan dengan ramainya pengunjung yang menyambangi booth Mitsubishi untuk melihat lebih dekat dengan SUV terbaru pabrikan berlambang tiga berlian tersebut. Tak cuma itu, surat pemesanan kendaraan (SPK) yang diterima untuk Mitsubishi XForce juga cukup banyak.

“Dari hasil GIIAS sendiri total dari SPK yang dikumpulkan sekitar 3.700 unit. 1.100 di antaranya adalah XForce yang mengambil porsi terbesar yaitu 30 persen dari total pencapaian kami di GIIAS 2023,” terang President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Atsushi Kurita di Jakarta, Selasa, (22/8/2023).

Untuk diketahui, SUV anyar ini akan dirakit di fasilitas Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia yang berada di Bekasi, Jawa Barat. Sementara pengiriman unit, rencananya akan dimulai pada November 2023.

Terkait produksi XForce, Kurita san menyampaikan kapasitas pabrik Mitsubishi mencapai 220 ribu unit per tahun. Namun saat ini, kapasitas yang terpenuhi baru 180 ribu unit per tahun.

“Jadi kami masih punya banyak potensi untuk produksi. Yang penting adalah waktu produksi karena pasti akan dilakukan secara bertahap,” kata Kurita.

“Tapi melihat respons XForce kami meminta MMKI untuk mempercepat dan meningkatkan kapasitas produksi agar bisa memenuhi pre-order dan pemesanan setelah GIIAS,” tambahnya.

Terkait harga, terdapat perubahan yang tertera di situs resmi Mitsubishi. Terkait hal ini. Irwan Kuncoro selaku Director of Marketing and Sales Division PT MMKSI menyebut, harga di website merupakan harga referensi untuk price list.

“Untuk harga di DKI masih yang berlaku harga di GIIAS yakni Rp 412.900 juta dan Rp 379.900 juta. Itu harga acuan yang akan berlaku nasional,” tutup Irwan.

Fitur Menarik

Satu hal yang menarik dari Mitsubishi XForce adalah Advanced Monolithic Display & Meter, terdiri dari Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3 inci, serta Digital Driver Display 8 inci.

Jangan membayangkan kemampuan sistem tersebut seperti fitur infotainment pada umumnya yang memiliki nilai jual utama Android Auto atau Apple CarPlay saja.

Karena berbagai fitur pada Advanced Monolithic Display & Meter yang ditawarkan Mitsubishi XForce akan disukai oleh automotive enthusiast yang senang membaca data-data penting pada mobil.

Contohnya saja tampilan multi-meter pada gambar di atas. Layar pintar tersebut menampilkan informasi persentase pengereman, akselerasi, suhu coolant, kondisi injeksi, torsi yang dihasilkan mesin, tekanan udara pada keempat roda, bahkan sampai sudut lingkar kemudi. Semua informasi tersebut ditampilkan secara real time. (Liputan6.com)

Komentar