Medan, Karosatuklik.com – Provinsi Sumatera Utara diketahui tengah dalam jalur cepat dalam pembangunan infrastruktur di daerah.
Salah satu proyek yang sedang gencar di dorong oleh Sumatera Utara adalah pembangunan jalan tol.
Beberapa proyek pembangunan jalan tol berhasil dituntaskan sepanjang tahun 2023 ini dan tol tersebut sebagian telah dibuka dan dioperasikan.
Tidak hanya berhenti disitu, sejumlah ruas jalan tol lainnya dikabarkan akan rampung dan menyusul untuk diperkenalkan pada awal tahun 2024 ini.
Berbicara mengenai pembangunan jalan tol di Provinsi Sumatera Utara, terdapat salah informasi menarik dimana salah satu proyeknya menjadi proyek percontohan.
Salah satu seksi jalan tol di Provinsi Sumatera Utara ini dikabarkan dibangun dalam konsep tol masa depan dan tol ini akan menjadi proyek percontohan atau pilot project.
Adapun seksi jalan tol yang dimaksud adalah pembangunan Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan.
Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan sendiri merupakan salah satu seksi dari ruas Jalan Tol Binjai – Langsa.
Jalan Tol Binjai – Langsa ini merupakan jalan penghubung yangmengkoneksikan Provinsi Sumatera Utara dan Aceh.
Diketahui dalam pembangunan Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan, proyek ini mengusung konsep green construction atau konstruksi hijau.
Konstruksi fisik hingga fasilitas pendukung yang berada di Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan ini begitu mengedepankan aspek ramah lingkungan.
Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan akan menggunakan penerangan lampu LED, lampu pintar, dan solar cell pada akses tol STA 00 on ramp.
Pihak pengembang juga menerapkan menara air serta menggunakan saniter hemat air di tol gate dan kantor pengelola tol di Stabat.
Tentu sebagai proyek ramah lingkungan, penghijauan dengan penanaman jenis pohon berkayu seperti Mahoni juga dilakukan oleh pihak pengembang jalan tol.
Pemilihan pohon berkayu sendiri salah satunya dapat bermanfaat sebagai proteksi lereng dari longsoran serta meningkatkan persediaan air tanah.
Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan itu sendiri dikembangkan oleh PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) dan oleh HKI jalan tol ini dijadikan sebagai proyek percontohan. (BeritaHaluan)
Komentar