Jaga Kedaulatan Udara RI, Skadron Udara 1 TNI AU Gelar Latihan Maverick

Nasional3061 x Dibaca

Pontianak, Karosatuklik.com – Skadron Udara 1 Pangkalan TNI AU Supadio melaksanakan latihan Maverick dalam rangka meningkatkan kemampuan para penerbang Skadron Udara 1 dalam mengemban tugas menjaga Wilayah Kedaulatan Republik Indonesia. Latihan Maverick ini dilaksanakan di Lanud Supadio, Pontianak, Senin (9/9/2024).

Menurut Komandan Pangkalan TNI AU (Danlanud) Supadio, Marsma TNI Reka Budiarsa, Latihan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk profisiensi awak pesawat tempur dalam hal penembakan. Latihan ini berlangsung dari tanggal 2-5 september 2024 dan melibatkan dua pesawat Hawk 109/209, masing-masing dilengkapi dua peluru kendali udara ke darat CATM-65 K2 Maverick.

Dipimpin langsung oleh Komandan Skadron Udara 1 Letkol Pnb Dedi “King Bee” Andres Saputra, M.Han., Elang Flight berhasil melaksanakan latihan ini dengan aman dan tercapainya objektif latihan sesuai yang diharapkan.

Dalam pelaksanaannya, Tim Pemeliharaan Skadron Udara 1 bekerja sama dengan Tim Bantuan Pemeliharaan Lapangan Depohar 60 Lanud IWJ. (R1)

Komentar