Tingkatkan Keamanan, Kepala Rutan Kabanjahe Tekankan Skill Intelijen dan Deteksi Dini

Karo731 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Untuk meningkatkan keamanan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara mengadakan Rapat Internal yang dipimpin langsung Kepala Rutan Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan, SH, yang dilaksanakan di Aula Lt. 1 Rutan Kabanjahe, Rabu (14/12/2022).

Turut hadir Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Kamsen Bangun, SH dan seluruh anggota regu Pengamanan Rutan Kabanjahe.

Back To Basics

Rapat ini membahas peningkatan keamanan dalam rangka pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta membahas perbaikan seluruh aspek pelaksanaan tugas Pemasyarakatan termasuk fungsi pembinaan petugas dan peningkatan layanan Pemasyarakatan.

Chandra Syahputra Tarigan dalam arahannya, menyampaikan agar seluruh anggota pengamanan tetap sigap, kompak dan satu hati, sehingga tidak ada hambatan dari internal kita dalam melaksanakan tugas pengamanan sehari-hari. “Back to basic adalah hal mendasar yang harus melekat didalam setiap anggota pengamanan tambah,” tegasnya.

Prinsip Dasar Pemasyarakatan (Back To Basics) adalah sebuah Program yang berfungsi untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan dengan strategi yang mengarah langsung pada pelaksanaan tugas Pemasyarakatan guna mewujudkan Pemasyarakatan PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif), urai Chandra Syahputra Tarigan.

Skill Intelijen dan Deteksi Dini

Terakhir, dia menekankan, agar kita selalu dapat melaksanakan tugas dan fungsi Pemasyarakat sesuai dengan SOP dan meningkatan kualitas layanan pemasyarakatan berdasarkan prinsip dasar pemasyarakatan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Selanjutnya, Evaluasi Per Karupam, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang langsung ditanggapi Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Kamsen Bangun dengan menyampaikan harapan terciptanya harmonisasi diinternal petugas Pengamanan sehingga berdampak positif bagi aktivitas pengamanan sehari-hari.

“Saya berharap kepada rekan-rekan pengamanan agar skill intelijen yang di miliki oleh rekan-rekan pengamanan dapat terus berkembang sehingga dapat dilakukan deteksi dini cegah gangguan Kamtib (Kemananan dan ketertiban) di lingkungan Rutan Kabanjahe,” pesan Karutan.(Redaksi1)