KPU dan Polri Gelar Serah Terima Pengamanan dan Pengawalan Capres-Cawapres

Nasional1694 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – KPU dan Polri melakukan Penandatangan Berita Acara Serah Terima Satuan Tugas Pengamanan dan Pengawalan (Satgas Pam) Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden dalam Pemilihan Umum 2024, di Ruang Rapat Gedung KPU, Jakarta, Senin (13/11/2023).

Penandatanganan berita acara dilakukan oleh Sekretaris Jenderal KPU Bernad Dermawan Sutrisno dengan Kabaharkam Polri selaku Kepala Operasi Pusat “Mantap Brata 2023-2024”, Komisaris Jenderal Polisi Mohammad Fadil Imran.

Pendatanganan tersebut turut disaksikan Ketua KPU Hasyim Asy’ari dan Anggota KPU Betty Epsilon Idroos, Yulianto Sudrajat, Mochammad Afifuddin, August Mellaz, Idham Holik, dan Parsadaan Harahap.

Dalam sambutannya, Hasyim mengucapkan terima kasih kepada kepolisian dalam rangka memberikan dukungan fasilitasi pengamanan dan pengawalan capres dan cawapres bersamaan di hari ditetapkannya peserta Pemilu 2024.

Hasyim meyakini personil Satgas Pam Capres dan Cawapres memiliki kemampuan, skill, profesionalisme, dan terlatih.

Komisioner KPU RI Mochammad Afifuddin, di kantor KPU, Jakarta, Senin 13 November 2023, mengatakan bahwa sebanyak 74 personel yang diberikan oleh KPU untuk capres dan cawapres mulai hari ini hingga setelah Pemilu Presiden 2024.

Pemberian satuan personel pengamanan itu telah tertuang berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 85 Tahun 2018 tentang Pengamanan dan Pengawalan Calon Prediden dan Wakil Presiden dalam Penyelenggaraan Pemilu.

Sebelumnya, Kepala Operasi Pusat “Mantap Brata 2023-2024”, Komisaris Jenderal Polisi Fadil menyampaikan pihaknya menyerahkan sejumlah 444 personil Polri untuk Satuan Tugas Pengamanan dan Pengawalan Capres dan Cawapres Pemilu 2024.

Personil tersebut, kata Fadil, telah melalui pelatihan yang komprehensif dan telah disimulasikan dengan keadaan yang mungkin terjadi di lapangan.

Turut hadir, Deputi Bidang Dukungan Teknis Eberta Kawima, jajaran pejabat eselon II Setjen KPU, serta jajaran Polri.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden sebagai kontestan Pilpres 2024. Penetapan tiga pasangan itu setelah KPU berdasarkan hasil verifikasi dokumen hingga tes kesehatan.

Tiga pasangan tersebut yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Sebelum mengumumkan penetapan capres-cawapres, KPU sudah menggelar rapat pleno secara tertutup.

“Tiga pasangan calon Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dinyatakan telah memenuhi syarat sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden peserta pemilu 2019,” kata Idham Holik di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Senin, 13 November 2023.

Adapun tiga pasangan tersebut sudah mendaftar ke KPU dalam masa tahapan dari 19 Oktober sampai 25 Oktober 2023. Tiga pasangan capres dan cawapres itu juga secara bergantian dalam waktu yang ditentukan KPU sudah menjalani tahapan kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. (R1)