Jakarta, Karosatuklik.com – KPU bekerja sama dengan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan Bakal Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Pemilu 2024 yang diusulkan PDI Perjuangan, PPP, Perindo dan Hanura, yaitu Ganjar Pranowo dan Moh. Mahfud, MD di Gedung Medical Check-Up RSPAD Gatot Soebroto Jakarta, Minggu (22/10/2023).
Ketua KPU Hasyim Asy’ari, Anggota KPU Idham Holik, August Mellaz, Mochammad Afifuddin, Yulianto Sudrajat, Parsadaan Harahap, dan Betty Epsilon Idroos, turut hadir dalam proses pemeriksaan kesehatan tersebut.
Hasyim menyampaikan bahwa kesempatan kedua pemeriksaan kesehatan hari ini dilakukan dengan metode pemeriksaan dan tim pemeriksa yang sama dengan sebelumnya.
Sementara itu Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letjend TNI dr. A. Budi Sulistya juga menegaskan tim dokter dan alat pemeriksa itu sama.
Tim dokter yang memeriksa sebanyak 50 orang dari dokter RSPAD, kolegium keahlian, BNN dan Himpunan Psikologi Indonesia, dengan durasi pemeriksaan 8-10 jam.
“Pemeriksaan kami menjunjung tinggi profesionalisme, independensi, dan dapat dipercaya. Ini hal yang sangat dasar dan sangat prinsip, serta rutin kami laksanakan di RSPAD Gatot Subroto,” tandas Budi Sulistya.
Seperti dikerahui, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md merupakan pasangan kedua yang menjalani pemeriksaan kesehatan setelah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Sabtu, 21 Oktober 2023.
Pemeriksaan kesehatan untuk para capres dan cawapres itu meliputi tes kesehatan jasmani, rohani, dan bebas narkoba. Tes ini salah satu syarat bagi capres-cawapres setelah mendaftar di KPU. Sesudah itu tim KPU akan memverifikasi administrasi, seperti legalitas administrasi persyaratan bakal capres-cawapres yang sebelumnya diserahkan ke KPU saat pendaftaran.
Menurut Ketua KPU Hasim Asy’ari, pihaknya sudah berkomunikasi sejak awal dengan tim medis di RSPAD Gatot Soebroto dalam persiapan tes kesehatan capres-cawapres. Pengecekan secara medis itu dilakukan sesuai urutan waktu.
KPU akan menguji semua data yang diajukan pendaftar sah sesuai Pasal 13-21 Peraturan KPU Nomor 19 Tahun 2023. “Nanti tim verifikator tersebut akan memberikan status memenuhi syarat atau tidak memenuhi syarat,” ujar Komisoner KPU Idham Holik, Jumat, 20 Oktober 2023.
Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud Md diusung oleh koalisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Pasangan ini telah mendaftar ke KPU pada Kamis, 19 Oktober 2023.
Bawaslu Awasi Pemeriksaan Kesehatan Bacapres-Bacawapres
Sementara Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Rahmat Bagja menegaskan, pihaknya akan mengawasi netralitas dan independensi tim kesehatan yang memeriksa tiga pasangan Bakal Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres), secara ketat.
Pemeriksaan kesehatan merupakan tahapan yang harus dilalui ketiga calon, sebelum ditetapkan menjadi Capres dan Cawapres pada 13 November mendatang.
Rahmat Bagja memastikan, proses pemeriksaan bacapres-bacawapres di RS Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, transparan dan adil bagi seluruh kandidat.
Turut hadir jajaran Sekretariat Jenderal KPU, Bawaslu dan RSPAD Gatot Soebroto. (R1)