Kualifikasi Piala Dunia 2022: Malaysia Kandaskan Thailand, Vietnam Keok 2-3 Tapi Lolos ke Babak Ketiga

Sport946 x Dibaca
Dubai, Karosatuklik.com – Babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia akhirnya tuntas pada Selasa (15/6/2021). Sebanyak 20 negara melakoni laga pamungkasnya.
Lima di antaranya adalah negara-negara dari Asia Tenggara, yaitu Myanmar, Filipina, Vietnam, Thailand, dan Viatnam.
Myanmar takluk 0-4 dari Tajikistan dalam laga terakhirnya Grup F di Stadion Yanmar. Hasil ini merupakan penurunan jauh dibandingkan pertemuan pertama di mana Myanmar mampu memenangkan laga dengan skor 4-3.
Filipina yang tergabung di Grup A bermain imbang 1-1 dengan Maladewa di Stadion Sharjah.
Sebenarnya Filipina mampu unggul lebih dulu lewat gol A. Guirado sebelum akhirnya disamakan oleh Ali Fasir.
Vietnam, Thailand, dan Malaysia sama-sama menghabiskan jatah mainnya di Grup G. Vietnam kalah tipis 2-3 dari tuan rumah Uni Emirate Arab (UEA) di Stadion Zabeel, Dubai.
Vietnam bahkan tertinggal 0-3 lebih dulu di laga tersebut. Hassan Ali menjadi pemain pertama yang mebobol gawang Vietnam pada menit ke-32.
Kemudian dua gol lagi dipersembahkan oleh Ali Ahmed Mabkhout (40’/p) dan Mahmoud Khamis Alhammadi (50′).
Sementara itu, Vietnam baru bisa memecah kebuntun pada menit ke-85 melalui aksi Nguyen TL dan disambut oleh gol kedua hasil kreasi Tran M. V.
Usai mengakhiri babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, hanya Vietnam lah yang mampu menembus ke babak ketiga alias akhir menuju Piala Dunia 2022. Mereka lolos Grup G sebagai satu dari lima runner up terbaik.
Hasil Pertandingan Negara Asia Tenggara:
Tajikistan vs Myanmar    4-0
Filipina vs Maladewa    1-1
UEA vs Vietnam    3-2
Thailand vs Malaysia    0-1
(BolaLob.com)