Sinopsis 3 Days To Kill: Agen Rahasia Buru Teroris di Sisa Usia yang Singkat

Entertainment, Film1475 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Film 3 Day to Call bisa jadi pilihan untuk mengisi waktu luang selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat. Seperti apa filmnya? Simak sinopsis 3 Days to Kill berikut.

Film action thriller ini dibintangi oleh Kevin Costner, Amber Heard, Hailee Steinfeld, dan Connie Nielsen ini sayang banget kalau nggak ditonton.

Film 3 Days to Killer berkisah tentang misi terakhir seorang agen rahasia yang divonis kanker. Imbalan dari misi menangkap seorang penjahat dengan julukan The Wolf ialah penawar kanker yang bisa menyelamatkan hidup sang agen. Film berdurasi 117 menit ini mendapat banyak pujian dari kritikus film, lho!

Sebelum nonton, simak sinopsis serta fakta-fakta menarik tentang film 3 Days to Killer berikut ini.

1. Sinopsis 3 Days to Kill

Agen rahasia CIA bernama Ethan Renner mendapat misi untuk menangkap seorang pedagang senjata dengan julukan The Wolf. Dibantu tangan kanannya yang bernama Albino, The Wolf akan menjual senjata kepada teroris. Nyaris menangkap Albino, Ethan Renner justru ambruk saat menjalankan misi. Ethan hanya sempat menembak kaki Albino sebelum akhirnya pingsan.

Ethan Renner kemudian mendapati vonis kanker dan diungkap hanya punya waktu 3-5 bulan untuk hidup. Vonis tersebut membuat Ethan menghubungi keluarganya lagi. Hubungan Ethan dan mantan istri sempat putrinya memang kurang baik.

Ethan memutus hubungan dengan mereka lantaran pekerjaannya yang amat berbahaya. Ketika menghubungi mereka kembali, hubungan Ethan dan sang putri sulit untuk diperbaiki.

Di sisi lain, seorang agen bernama Vivi kembali mengajak Ethan Renner untuk memburu The Wolf. Ethan tak bisa menolaknya lantaran Vivi menawarkan obat penawar kanker sebagai imbalan.

Dengan tubuh yang semakin melemah, Ethan menjalankan misi terakhir memburu The Wolf. Ethan hanya diberi waktu tiga hari untuk menangkap The Wolf sekaligus mendapatkan penawar kanker yang dapat menyelamatkan nyawa sekaligus keluarganya dari ambang kehancuran. Apakah Ethan akhirnya berhasil?

2. Alasan Harus Nonton 3 Days to Kill

Film 3 Days to Kill diarahkan oleh sutradara kenamaan McG. Ia pernah menyutradarai film Charlie’s Angels (2000), Charlie’s Angels: Full Throttle (2003), Terminator Salvation (2009), The Babysitter (2017), dan The Babysitter: Killer Queen (2020). Pria bernama lengkap Joseph McGinty Nichol ini juga menyutradarai film We Are Marshall (2006) dan Terminator Salvation (2009). Pada 2002, McG menyabet penghargaan untuk kategori Breakthrough Directing di ajang Hollywood Breakthrough Award.

Aktor dan aktris yang berperan di film 3 Days to Kill juga tak perlu diragukan lagi. Kevin Costner memulai debutnya di film Stacy’s Knights pada 1982. Tak hanya sebagai aktor, Kevin juga menjajal profesi sutradara dan produser selama puluhan tahun berkarier di Hollywood. Ia bahkan menyabet Piala Oscar di tahun 1990 untuk kategori Best Director berkat film Dances with Wolves.

Selanjutnya ada Amber Heard yang dikenal karena kecantikan dan keseksiannya. Baru-baru ini, Amber Heard dikabarkan terlibat dalam film Aquaman and the Lost Kingdom dengan berperan sebagai Mera. Kendati menuai pro kontra di kalangan penggemar film Superhero DC, Amber mendapat sambutan hangat dari James Wan selaku sutradara.

Selain itu, film 3 Days to Kill dibuat dengan anggaran fantastis yakni sekitar Rp400 miliar. Film yang dirilis pada 2014 tersebut kemudian meraup pendapatan dua kali lipat atau sekitar Rp760 miliar. (suara.com)