Bupati Cory Sebayang Ajak Masyarakat Dukung Mawar Br Sembiring Puteri Indonesia Sumatera Utara Favorit 2023

Karo1724 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang menerima audiensi Puteri Indonesia Sumatera Utara Favorit 2023 Yetti Mawar Br Sembiring di ruang kerjanya, Senin (27/03/2023)

Pada kesempatan tersebut, Yetti didampingi orangtuanya bermaksud untuk meminta dukungan dari Bupati Karo serta jajaran Pemerintah Kabupaten Karo dan masyarakat untuk dapat menjadi Finalis Puteri Indonesia 2023.

Yetti menjelaskan bahwa saat ini sedang dilakukan Vote melalui link bit.ly/VoteYetti. 4 peraih vote tertinggi akan otomatis menjadi Finalis Puteri Indonesia 2023.

Bupati Karo menyambut baik dan menyampaikan rasa bangganya serta mendukung dan mendoakan kelancaran Yetti untuk dapat masuk menjadi salah satu finalis Puteri Indonesia 2023.

Bupati Cory Sriwaty Sebayabg mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memberi dukungan kepada Yetti sehingga bisa menjadi kebanggaan masyarakat Karo dan Sumatera Utara dalam ajang Puteri Indonesia 2023.

Yetti Mawar Beru Sembiring Ajak Generasi Muda Tingkatkan Minat Baca

Yetti Mawar Beru Sembiring yang akrab dipanggil Mawar Meliala, gadis cantik kelahiran Tanah Karo, 17 Januari 1998 mengajak generasi muda untuk meningkatkan minat baca.

Kini, Mawar Meliala bekerja di salah satu Bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kota Pematangsiantar yang hobinya memasak, membaca, dan travelling.

“Selain bekerja di salah satu Bank, saya juga merupakan anggota relawan Rumah Belajar Marhaen di desa sendiri, yaitu Desa Ajinembah, Kabupaten Karo, Sumatera Utara,” ucapnya kepada wartawan.

Dari sinilah awal mula Mawar Meliala ingin membawa advokasi mengenai kegiatan Rumah Belajar Marhaen yaitu “Minat Baca untuk Indonesia Maju”.

Niat saya muncul ketika melihat generasi muda di desa, sebagian besar kecanduan gadget, jiwa sosialisasi rendah, bahkan sesama anak yang lain, jarang berkomunikasi dan bermain bersama,” kata Mawar.

Pemilik akun Instagram @mawarmeliala_ bersama rekannya, founder Rumah Belajar Marhaen, Raja Hutasoit yang juga Ketua GMNI Kabupaten Karo, terlebih dahulu bergerak aktif di desanya sejak tahun 2019.

“Melalui metode belajar sambil bermain, saya berharap dapat menyediakan wadah bagi generasi muda untuk mengeksplor kemampuan yang dimiliki,” tuturnya.

Putri dari Bapak Adrian Sembiring Meliala dan Ibu Atalia Beru Tarigan juga melakukan kunjungan ke tempat wisata budaya di sekitar desa, untuk menunjukkan kepada mereka peninggalan sejarah budaya Karo itu seperti apa.

“Sejak adanya rumah belajar di desa, saya melihat perubahan yang signifikan pada diri mereka. Anak-anak jadi lebih aktif, ekspresif, dan memiliki jiwa empati terhadap sesama. Jadi selain menumbuhkan minat baca mereka, juga membangun karakter mereka,” tutur dia ramah dengan nada penuh semangat.

Ia memohon doa restu serta dukungan dari teman-teman semua terkusus untuk Provinsi Sumatera Utara dalam mendukung dirinya mewakili Provinsi Sumut sebagai Puteri Indonesia Sumut 2.

Caranya yaitu:

Scan QR Code, Vote dapat di lakukan menggunakan E-Wallet atau Mobile Banking. Voting juga dapat dilakukan melalui link
https://wildcard-vote.puteri-indonesia.com/contestant/wildcard02?ref=e083fac4-dfc8-4ece-bd7c-91bcf0b0a145

Teman-teman bisa Vote berulang tanpa batas.

Periode Voting : 18 Maret 2023 (13.00 WIB/14.00 WITA)
Sampai dengan 31 Maret 2023 (22.00 WIB/23.00 WITA). (R1)

Komentar