Persiapan PON XXI 2024 Capai 70 Persen, Menpora Dito Sampaikan Optimisme

Sport744 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo, mengumumkan bahwa persiapan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 telah mencapai 70 persen.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Menpora Dito setelah menerima laporan dari Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman, bersama dengan Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, dan Sekda Sumatera Utara (Sumut), Arief Sudarto Trinugroho, di kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu (8/6/2023).

“Kita telah mendengar apa yang disampaikan. Persiapannya sudah mencapai 70 persen. Tinggal beberapa hal yang masih harus dicarikan solusi agar dapat dipercepat,” kata Menpora Dito.

Menpora telah mencatat hal-hal apa saja yang masih dibutuhkan untuk mendukung kesiapan penyelenggaraan PON di Aceh dan Sumatera Utara. Termasuk di antaranya adalah infrastruktur dan proses penyelenggaraan.

Ia juga berharap PON 2024 dapat mencapai tiga kesuksesan, yaitu dalam penyelenggaraan, administrasi, dan prestasi.

Menpora menganggap bahwa komunikasi yang dibangun antara KONI Pusat, Pemerintah Provinsi Aceh, dan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara berjalan dengan baik. Segala kesiapan yang masih belum terpenuhi akan dicari solusi terbaik.

“Pekan Olahraga Nasional tahun 2024 harus sukses dalam penyelenggaraan, administrasi, dan prestasi,” ujar Menpora.

“Alhamdulillah, koordinasi antara KONI Pusat, Aceh, dan Sumatera Utara sangat baik. Tantangan yang ada akan saya carikan solusi terbaik. Saya telah mencatat hal-hal yang masih kurang dan akan saya laporkan kepada Presiden Joko Widodo,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman, menyatakan bahwa seluruh pihak yang terlibat akan bekerja dan memaksimalkan segala persiapan yang ada. Prosesnya akan terus dipercepat.

“Dengan waktu yang tersedia, kita akan meningkatkan pembangunan venue, kesiapan penyelenggaraan, serta memberikan informasi kepada cabang olahraga untuk memaksimalkan persiapan atlet dan mencetak rekor,” kata Marciano.

Pada kesempatan yang sama, Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, menyatakan optimisme bahwa penyelenggaraan PON ke-21 akan sukses.

“Kami telah melaporkan kesiapan wilayah. Kami juga berkomunikasi secara intens agar acara ini sukses,” ujar Achmad.

Sekda Sumut, Arief Sudarto Trinugroho, menambahkan bahwa pihaknya berharap hal-hal yang masih dalam proses penyelesaian dapat diselesaikan dengan segera.

“Hingga saat ini, persiapan masih berjalan sesuai rencana. Namun, kami memohon percepatan penyelesaian. Dukungan dari pemerintah pusat sangat diperlukan,” pungkasnya. (R1/Inilah.com)

Komentar