Prediksi Barcelona Kontra Dynamo Kiev, Ferencvaros Vs Juventus

Sepakbola, Sport1018 x Dibaca

Italia, Karosatuklik.com – Barcelona akan menjamu Dynamo Kiev pada matchday 3 Grup G Liga Champions 2020/21, Kamis (5/11/2020). Lionel Messi dan kawan perlu melupakan rasa frustrasi di liga, dan fokus untuk melanjutkan start sempurna mereka di Eropa.

Pada matchday 1, Barcelona menang 5-1 menjamu tim debutan Ferencvaros. Barcelona menang lewat gol-gol Lionel Messi (penalti), Ansu Fati, Philippe Coutinho, Pedri, dan Ousmane Dembele. Namun, Barcelona kehilangan Gerard Pique yang dikartu merah di laga tersebut.

Dynamo Kiev
Dynamo Kiev

Pada matchday 2, Barcelona menang di kandang Juventus. Barcelona menang 2-0 lewat gol Ousmane Dembele dan penalti Lionel Messi.

Namun, setelah mengalahkan Juventus, Barcelona mengalami sedikit antiklimaks di La Liga akhir pekan kemarin. Pasukan Ronald Koeman dibuat frustasi oleh tuan rumah Deportivo Alaves, hanya bisa imbang 1-1 berkat gol penyama kedudukan Antoine Griezmann, dan harus puas dengan satu poin.

Sementara itu, Dynamo baru mengumpulkan satu poin di grup ini. Setelah kalah 0-2 menjamu Juventus, wakil Ukraina itu imbang 2-2 di kandang Ferencvaros.

Melawan Ferencvaros, Dynamo sejatinya unggul 2-0 terlebih dahulu melalui penalti Viktor Tsygankov menit 28 dan gol Carlos de Pena menit 41. Dynamo kemudian kebobolan dua gol di menit 59 dan 90.

Dynamo masih mencari kemenangan pertama. Namun, main tandang melawan Barcelona, dengan sembilan pemain yang absen akibat Covid-19, hal itu sepertinya sangat sulit untuk diwujudkan.

Prediksi Ferencvaros vs Juventus

Sementara Juventus akan menghadapi tuan rumah Ferencvaros pada matchday 3 Grup G Liga Champions 2020/21, Kamis (5/11/2020). Cristiano Ronaldo sudah kembali, dan top skor sepanjang masa Liga Champions itu siap memimpin timn-ya memburu tahta kemenangan di Hungaria.

Juventus FC
Juventus FC

Ronaldo sempat melewatkan lima pertandingan Juventus akibat COVID-19. Namun, Ronaldo sudah sembuh dan langsung beraksi dengan dua gol ke gawang Spezia di Serie A akhir pekan kemarin.

Pada matchday 1, Juventus menang 2-0 atas tuan rumah Dynamo Kiev lewat sepasang gol Alvaro Morata. Pada matchday 2, yang waktu itu masih tanpa Ronaldo, pasukan Andrea Pirlo kalah 0-2 menjamu Barcelona.

Sementara itu, Ferencvaros kalah telak 1-5 di kandang Barcelona pada matchday 1. Satu gol Ferencvaros dicetak oleh Ihor Kharatin lewat titik penalti.

Setelah itu, Ferencvaros bermain imbang 2-2 menjamu Dynamo Kiev. Tertinggal 0-2 di menit 41, Ferencvaros menyamakan kedudukan lewat gol Tokmac Chol Nguen menit 59 dan Franck Boli menit 90.

Untuk laga melawan Juventus ini, Ferencvaros ‘meminjam’ Puskas Arena sebagai venue pertandingan mereka.

Ferencvaros dan Juventus belum pernah bertemu sebelumnya. Di pertemuan perdana dengan sang raksasa Italia, Ferencvaros juga bakal berhadapan dengan salah satu pemain terbaik yang pernah ada. (Bola.net)