Siasat Gerindra, Fadli Zon Berperan Menusuk Pemerintah

Berita, Nasional747 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Anggota DPR RI sekaligus kader Partai Gerindra, Fadli Zon masih menjadi corong bagi suara oposisi. Suara kritikan dari Fadli Zon kepada pemerintah masih nyaring terdengar.

Padahal, secara kepartaian Gerindra bisa dibilang sudah masuk dalam gerbong pemerintahan. Dua wakil Gerindra, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno kini duduk di kursi kementerian.

Lantas mengapa Fadli Zon masih terus mengkritisi dan mengambil sikap oposisi?

Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Lucius Karus menilai, Partai Gerindra sepertinya menyadari pendukung pasca-Pilpres 2019 masih begitu banyak.

Mayoritas dari mereka tentu menginginkan Partai Gerindra tetap menjadi oposisi bagi pemerintahan.

“Untuk itu Prabowo yang sudah telanjur ke pemerintahan, diupayakan untuk tidak terlalu kelihatan sebagai bemper pemerintah,” ujar Lucius, Kamis (31/12/2020).

Adapun Fadli Zon, dikatakan Lucius, mengambil peran lain yang berbeda dengan Prabowo Subianto.

Anggota DPR RI itu mengambil peran oposisi dengan pemerintah demi memastikan suara para pendukungnya tetap terpelihara.

“Ketika Fadli Zon berkoar-koar mengkritik pemerintah, itu tak terlihat mengkritik Prabowo yang sudah seperti menghilang di kabinet, tetapi tujuan utamanya ya presiden,” jelas dia.

Menurut Lucius, apa yang dilakukan oleh Fadli Zon itu bisa membuat asa para pendukungnya yang menginginkan sikap kritis kepada pemerintahan Jokowi tetap tersalurkan.

Sehingga suara-suara oposisi itu harapannya masih bisa dipegang erat oleh Partai Gerindra.(GenPI.co)