Tahap Awal Sekitar 500 Hektar Pertanian Jagung Pakpak Bharat Dipusatkan di Kecamatan STTU Julu

Pakpak Bharat, Sumut1536 x Dibaca

Salak, Karosatuklik.com – Untuk tahap awal, sekira 500 Hektar pertanian jagung akan dipusatkan di Kecamatan STTUJulu.

Pengembangan pertanian jagung ini merupakan bagian dari program food estate yang ada di wilayah Kabupaten Pakpak Bharat.

Hal ini dikatakan oleb Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor, yang didampingi oleh Kapolres Pakpak Bharat, Tim PT.Parna Jaya pimpinan OPD, Camat STTU Julu,Kepala Desa, Babinsa serta Bhabinkamtibmas saat meninjau lahan warga di Desa Ulumerah, Kecamatan STTU Jehe, Kabupaten Pakpak Bharat, Kamis (28/10/2021).

Dalam program pertanian jagung ini, masyarakat hanya menyediakan lahan sedangkan bibit, pupuk, kompos, tenaga ahli serta sarana dan prasarana yang mendukung pertanian jagung akan disediakan oleh PT Parna Jaya.

Begitu pula hasil panen jagung ini nantinya juga akan ditampung oleh PT Parna Jaya sesuai harga yang disepakati pada saat penandatanganan kerjasama antara petani dan owner PT Parna Jaya.

Farm Managers, PT Parna Jaya, Yustus, mebjelaskan, program pengembangan tanaman jagung di STTU Julu ini merupakan kerjasama yang menguntungkan petani dengan bimbingan Pemerintah untuk mewujudkan kesejahteraan petani saat ini.

“Untuk lebih lanjut terkait mekanisme kerjasama dengan para petani, kita menunggu arahan dan petunjuk dari Kemenko Marves. Tapi ini semua, intinya adalah membantu dan pastinya menguntungkan masyarakat,” kata Yustus.

Masih menurut Yustus, untuk pulau Sumatera,kegiatan ini baru dilaksanakan di Kabupaten Humbahas dan yang kedua nantinya di Kabupaten pakpak Bharat.

“Kabupaten Pakpak Bharat bisa mendapatkan program ini berkat lobi dan hasil kerja keras dari Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor. Kemarin kami pas di Kabupaten Humbahas, datang bapak Bupati Pakpak Bharat menemui kami guna mengajak kami ke Kabupaten Pakpak Bharat. Ini merupakan Kabupaten kedua di pulau Sumatera setelah Kab Humbahas.” ujar Yustus.

Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor, mengatakan dipilinya Kecamatan STTU Julu sebagai tahap awal sebagai pusat pengembangan tanaman jagung merupakan kepedulian dan kecintaannya kepada petani di Kecamatan STTU Julu untuk bisa merubah kehidupan para petani menjadi lebih baik.

Ditanya kapan program ini dimulai, jawabnya tergantung kesiapan dari masyarakat. Untuk itu saat berada di Kantor Desa Ulu merah, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor meminta agar OPD terkait, pemerintah kecamatan, pemerintah desa agar secepatnya melaksankan rapat bersama masyarakat, supaya program ini bisa secepat mungkin terealisasi kepada masyarakat. (R1)