Bupati Karo Minta Jajarannya Berkreativitas dan ‘Tancap Gas’

Berita, Karo875 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Bupati Karo Terkelin Brahmana, SH meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemkab Karo menciptakan program yang berkreativitas dan mengarah kepada visi misi pembangunan daerah.

Diperlukan dukungan semua pemangku kepentingan agar merancang kegiatan dan kebijakan yang terintegrasi pada satu titik, yaitu visi misi Pemkab Karo, silahkan semua perangkat daerah merancang kegiatan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya namun arahnya terintegrasi menuju kepada visi misi daerah. Namun paling penting di masa pandemi, berkreativitas dan ‘tancap gas’.

Hal itu dikatakan Bupati Karo Terkelin Brahmana, SH, MH, Jumat malam (20/11/2020) menjawab pertanyaan terkait pelaksanaan pembangunan APBD-P 2020 maupun di APBD induk 2021 yang sedang dalam tahap pembahasan.

“Diharapkan para pejabat dapat menggerak organisasi dan menjadi motivator bagi tim kerjanya, lakukan inovasi untuk melakukan perbaikan dan produktivitas kerja, wujudkan visi misi Pemkab Karo dan visi misi organisasi ditempat bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku, jalin sinergitas demi menjaga keharmonisan dilingkungan kerja,” pungkasnya

Begitu juga soal pelayanan, Terkelin Brahmana meminta para OPD (SKPD) berorientasi pada aspek pelayanan publik yang memuaskan serta menyusun program di APBD 2021 yang bisa menjawab persoalan dasar masyarakat khususnya masa pandemi.

Bupati Karo mengingatkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk bergerak cepat, tancap gas melaksanakan program dan kegiatan tahun 2020. Ia berharap program dan kegiatan tahun ini bisa selesai tepat pada waktunya.

”Kita ingin penggunaan anggaran berjalan secara baik dan lancar. Kita tidak mau pelaksanaan kegiatan dan penyerapan anggaran menumpuk pada akhir tahun,” ulang Terkelin Brahmana.

Selain itu, ia juga meminta seluruh OPD untuk terus melakukan pembenahan dan memperbaiki kualitas setiap pekerjaan. Begitu juga para ASN, harus bekerja secara profesional dalam upaya mempercepat serapan anggaran dengan mengacu pada aturan perundang-undangan yang berlaku.

Anggaran dipergunakan secara ecara efektif, efisien dan tepat sasaran. Karena setiap anggaran Pemerintah bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Saya harapkan setiap OPD gunakan anggaran tersebut dengan efektif, efisien dan tepat sasaran dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Paling penting berkreasi membuat program tahun 2021 berbasis peningkatan ekonomi masyarakat di masa pandemi,” kata Bupati Karo. (R1)