Negeri Jiran Diam-diam Kagumi Arrowhead 140 untuk TNI AL, Media Malaysia: Persenjataannya Kokoh!

Nasional6264 x Dibaca

Jakarta, Karosatuklik.com – Arrowhead 140, armada baru TNI AL yang akan dibuat PT PAL Indonesia, setelah Prabowo Subianto membawa pulang lisensi disainnya ternyata juga menarik perhatian media Malaysia.

Negeri jiran Malaysia yang merupakan tetangga serumpun Indonesia, awalnya membicarakan kesepakan Prabowo Subianto untuk membeli lisensi desain Arrowhead 140 yang akan dibuat PT PAL Indonesia untuk TNI AL.

Tak cuma membahas perjanjian kerjasama, media Malaysia nampaknya juga kagum dengan spesifikasi Arrowhead 140 yang akan memperkuat TNI AL.

Hal ini seperti dikutip Zonajakarta.com dari artikel terbitan Defence Security Asia tanggal 18 September 2021.

“Indonesia adalah pelanggan ekspor pertama untuk fregat AH 140, yang juga merupakan desain pilihan Angkatan Laut Inggris untuk program fregat Type 31 negara itu, dengan kapal pertama diharapkan akan diluncurkan pada tahun 2023.

Arrowhead 140, armada baru TNI AL yang akan dibuat PT PAL Indonesia, setelah Prabowo Subianto membawa pulang lisensi disainnya ternyata juga menarik perhatian media Malaysia.

Menurut pernyataan yang dikeluarkan oleh PT PAL, dua fregat AH 140 TNI Angkatan Laut akan selesai dalam waktu 69 bulan.

Di antara spesifikasinya, kedua fregat ini mampu meluncur dengan kecepatan maksimum 28 knot. Jika dengan kecepatan 18 knot (daya tahan) kapal ini mampu berlayar sejauh 9.000 mil laut.

Untuk sistem persenjataannya, akan dilengkapi dengan 24 Vertical Launch System (VLS) medium-range surface-to-air missile (SAM), 32 VLS long-range SAM dan 16 VLS untuk surface-to-surface long range missile. tambahan meriam 2x76mm dan 1x Millennium Gun Close In Weapon System (CIWS).

Persenjataannya kokoh.

Arrowhead 140, armada baru TNI AL yang akan dibuat PT PAL Indonesia, setelah Prabowo Subianto membawa pulang lisensi disainnya ternyata juga menarik perhatian media Malaysia.

Fregat dengan desain AH 140 ini memiliki panjang 138,7 meter dan berat 5.700 ton serta mampu mengangkut maksimal 160 awak namun hanya dapat beroperasi dengan 100 awak (minimum).

Dia juga membawa helikopter.

Indonesia sekarang bergerak menuju fregat yang lebih berat (lebih dari 4.000 ton ke atas) untuk mencapai status angkatan laut air biru.

Penambahan dua frigat AH 140 akan semakin meningkatkan kekuatan TNI AL yang tampaknya sedang bekerja keras untuk meningkatkan kepemilikan asetnya akhir-akhir ini,” tulis Defence Security Asia dalam artikelnya.

Sempat jadi teka-teki, PT PAL Indonesia akhirnya membocorkan desain kapal Fregat Arrowhead 140 yang akan mereka buat untuk TNI AL.

Hal ini seperti dikutip dari akun Instagram @ptpal_indonesia yang mengunggah sebuah postingan pada 18 September 2021.

“Resmi, PAL Pilih Desain Babcock untuk Proyek Kapal Fregate Kemhan

Kapal ini akan mengusung Main Engine dengan spesifikasi 4 x 9100 kW. Pasokan tenaga tersebut mampu memacu kapal dengan maximum speed sampai dengan 28 knot dengan kondisi MCR (full boad).

Endurance pada 18 knot sebesar 9.000 NM. Kapal Frigate nantinya juga akan dilengkapi dengan Diesel Generator 4×1360 kW dan emergency D/G 1X180 kW. Untuk kemudahan manuver, kapal ini dilengkapi dengan Bow Thruster sebesar 925 kW.

Arrowhead 140, armada baru TNI AL yang akan dibuat PT PAL Indonesia, setelah Prabowo Subianto membawa pulang lisensi disainnya ternyata juga menarik perhatian media Malaysia.

Renacananya, pembangunan Kapal Frigate akan dikerjakan dalam kurun waktu 69 bulan.

Kapal frigate juga akan dilengkapi dengan rudal sebagai bentuk sistem pertahanan udara, spesifikasinya yakni peluncur rudal vertikal jarak sedang (Vertical launcher missile surface to air medium range) 3×8 cells, peluncur rudal vertikal ke udara dengan jarak jauh (Vertical launcher Missile Suraface to Air Long range) 4×8 cells, dan peluncur rudal vertikal ke permukaan dengan jarak jauh (Vertical launcher missile surface to surface long range) 2×8 cells yang mana akan dilakukan proses pemasangan dengan sistem Fit For But Not With (FFBNW)

Dengan ditandatanganinya Licence Agreement antara PT PAL Indonesia (Persero) dan Rosyth Royal Dockyard Ltd (Babcock) sebagai Penyedia Desain, menambah kesiapan PT PAL Indonesia (Persero) pada tahapan pengerjaan 2 (dua) unit Kapal Frigate sehingga kedepannya dapat menambah prestasi dalam negeri pada kemandirian produksi Alutsista untuk Indonesia,” tulis akun Instagram @ptpal_indonesia seperti dikutip Karosatuklik.com dari ZonaJakarta. (R1/ZonaJakarta)

Baca juga:

1. Prabowo Bawa Kapal Arrowhead dari Inggris, China Tidak akan Seenaknya Lagi Wara Wiri di Laut Indonesia

2. Kemhan Bahas Pembelian Pesawat Rafale dari Dassault Prancis

3. KSAU Sebut RI Bakal Beli Pesawat Tempur F-15 EX hingga Dassault Rafale

4. Jet Tempur F-15EX Buatan Boeing Amerika Serikat, Segera Perkuat TNI AU

5. Kecanggihan 2 Jenis Jet Tempur Pilihan Prabowo Bertarung di Udara

6. Rusia Dorong Indonesia Segera Miliki Su-35 Meski Ada Ancaman Sanksi CAATSA

7. Deal! Prabowo Borong Kapal Perang Canggih Italia ke RI

8. Bangga, Mobil Tempur Karya Anak Bangsa