Gunung Sinabung Kembali Luncurkan Erupsi Sejauh 2,5 Km

Karo1499 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara kabarkan kembali erupsi pada Senin (10/5/2021) Pukul 7.45 WIB.

Informasi dari PVMBG Pos Pengamatan Gunung Api Sinabung, tiinggi kolom abu teramati ± 2.500 m di atas puncak (± 4.960 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah selatan dan barat.

Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 90 mm dan durasi ± 4 menit 6 detik.

Masyarakat diminta menjauh zona-zona bahaya dan meningkatkan kewaspadaanya seiring semakin meningkatnya aktifitas Gunung Sinabung belakangan ini, terlebih lagi Sinabung masih berada di level III atau siaga.

“Iya, telah terjadi erupsi Gunung Sinabung pada pukul 7.47.08 WIB tadi kata Kepala Pos Pemantau Gunung Sinabung, Badan Geologi dan PVMBG Armen Putra kepada Karosatuklik.com, Senin pagi.

Yang perlu diwaspadai, selain intensitas erupsi terus meningkat, kubah lava dan guguran potensi awan panas. Kubah lava di puncak Gunung Sinabung jutaan meter kubik akan menjadi ancaman dan teror yang sangat membahayakan.

Armen Putra, menambahkan, jutaan meter kubik kubah lava itu tidak stabil dan sewaktu-waktu dapat runtuh. “Potensi runtuh tinggi sekali kalau ada dorongan dan gaya gravitasi, seperti erupsi,” ujarnya.

Dia minta agar masyarakat dan wisatawan menjauhi zona-zona bahaya. (R1)