KPU Karo Gelar Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi Parpol dan Calon Terpilih DPRD Karo pada 2 Mei 2024

Karo4306 x Dibaca

Kabanjahe, Karosatuklik.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karo akan menggelar Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik (Parpol) dan Penetapan Calon Terpilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karo periode 2024-2029. Rapat Pleno penetapan akan digelar pada Kamis (2/5/2024).

Hal tersebut disampaikan, Ketua KPU Karo, Rendra Gaulle Ginting, SH saat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karo menggelar sosialisasi tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 bertempat di Aula KPU Kabupaten Karo, Jalan Kapten Selamat Ketaren Kabanjahe, Selasa (30/4/2024).

Turut hadir Komisioner KPU Karo lainnya, Hendra Lias Sinulingga, Jalek Ginting, Kurnia Ramadhan Sukatendel dan Sahimin Selian serta jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Karo.

“Kami (KPU Karo-red) segera menggelar rapat pleno penetapan perolehan kursi Parpol dan penetapan Calon erpilih nggota DPRD Karo,” jelasnya.

Dua Tahapan lagi

Ia mengatakan, dari seluruh tahapan proses penyelenggaraan Pemilu Legislatif yang digelar pada 14 Februari 2024 lalu, masih menyisakan dua tahapan lagi, yakni penetapan alokasi kursi hasil pemilu tahun 2024 dan penetapan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Karo periode 2024-2029.

Rendra Gaulle Ginting menyebutkan, penetapan alokasi kursi DPRD terpilih dalam rapat pleno terbuka nantinya, akan menjadi dasar bagi pimpinan partai politik, dalam rangka mengusulkan atau menjadi syarat pencalonan bagi partai politik dalam Pilkada tahun 2024 ini.

“Tentunya KPUD Kabupaten Karo terlebih dahulu akan mengadakan rapat koordinasi persiapan untuk menggelar rapat pleno dimaksud,” tambahnya, seraya berharap rapat pleno penetapan, dapat terlaksana dengan baik, lancar, sesuai jadwal dan aturan.

“Kita baru menyelesaikan perhelatan pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan legislatif tahun 2024 dengan kondisi yang tetap aman dan kondusif hingga sidang PHPU di MK. Kita telah mengalami, merasakan dan tentunya berkontribusi bagi kemajuan demokrasi di negara kita begitu banyak dinamika yang terjadi di tengah proses penyelenggaraan pemilu 2024,” katanya.

Berbagai dinamika yang terjadi sepanjang pelaksanaan Pilpres dan Pileg jelas Rendra Gaulle Ginting dilalui dengan baik. Dan hal tersebut berkat kontribusi semua pihak termasuk peran insan pers.

“Kita semua patut bersyukur dan berbangga, karena telah sukses menyelenggarakan pemilu di tahun 2024 khususnya di tingkat Kabupaten Karo dengan penuh semangat persaudaran, dengan angka partisipasi yang baik, dengan suasana yang penuh kondusif, aman, damai, sejuk, tertib dan lancar,” ujarnya.

“Hal yang sama tentunya diharapkan juga pada Pilkada Kabupaten Karo 2024 mendatang. Semoga semua proses tahapan hingga nantinya penyelenggaran Pilkada Karo yang akan akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang berjalan aman, sejuk, damai dan demokratis,” harap Rendra Gaulle Ginting. (Redaksi1)

Baca Juga:

  1. Penetapan Hasil Pemilu Tahun 2024 Tingkat KPU Kabupaten Karo pertama Tiba di KPU Sumut
  2. Polisi Kawal Ketat Pergeseran Hasil Pleno Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten Karo ke KPU Sumut di Medan
  3. MK Sidangkan 297 Perkara Sengketa Pileg 2024 Pekan Depan
  4. Pilkada 2024 Resmi dari KPU, Cek di Sini Tahapannya
  5. Membaca Peta Politik Pilkada 2024, “Uang Perahu” dan Biaya Pemenangan Untuk Tiket Berlayar di Pilkada Karo Momok Bagi Kandidat

Komentar